Cara Membuat Jus Pinang Muda untuk Obat Kuat Tak Hanya Buat Pria Saja, Ini Manfaatnya Jika Dikonsumsi Perempuan

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Minggu, 12 Juni 2022 | 23:00 WIB
cara membuat jus pinang muda untuk obat kuat bagi perempuan (Pexels)

Nakita.id - Cara membuat jus pinang muda untuk obat kuat seperti yang kita ketahui memang sangat berkhasiat.

Diketahui, pinang muda ampuh meningkatkan gairah pada pria.

Bahkan, pinang muda ini ampuh mengatasi masalah kesuburan pada pria.

Pinang atau jambe merupakan salah satu tanaman yang bermanfaat untuk meningkatkan stamina atau gairah.

Selain itu, tanaman dengan bahasa latin Areca catechu ini juga berkhasiat mengatasi berbagai masalah kesehatan, misalnya menguatkan gusi, gigi, dan bahkan mengobati cacingan.

Bahkan di Jepang, tanaman ini sengaja dibudidayakan sebagai bahan baku industri obat.

Di Indonesia sendiri, pinang ini juga dimanfaatkan untuk menguatkan gigi dan gusi dengan cara mengunyah irisan biji buah pinang.

Namun cara membuat jus pinang muda untuk obat kuat juga perlu diketahui.

Jika Moms ingin meningkatkan stamina dan gairah bagi Dads, Moms bisa mengonsumsi pinang muda dan diolah sebagai jus.

Baca Juga: Cara Membuat Jus Pinang Muda untuk Obat Kuat, Dijamin Ampuh dan Buat Pasangan Makin Mesra di Ranjang

Cara membuat jus pinang muda untuk obat kuat ternyata tak hanya untuk pria saja lho Moms.

Banyak literatur yang menyebutkan bahwa efek afrodisiaka dari pinang, dimana pemberian oral ekstrak ethanol pinang dengan dosis 150 mg/kg BB memberikan peningkatan aktivitas seksual pada tikus putih jantan.

Penelitian lain membuktikan bahwa hal tersebut juga bermanfaat bagi manusia.

Khasiat pinang ini tak bisa diragukan lagi, sama halnya seperti puwoceng dan gingseng jawa, menurut JF. Morton dalam penelitian berjudul Study of Microparticle Preparation by The Solvent Evaporation Method using Focused Beam Reflectance Measurement (FBRM), diketahui bahwa pinang adalah tanaman yang telah digunakan secara tradisional sebagai gaya hidup dan banyak digunakan untuk meningkatkan vitalitas pria.

Sehingga pria bisa mengonsumsi secara jus pinang secara rutin untuk meningkatkan stamina atau gairah dalam berhubungan intim.

Pinang memiliki berbagai kandungan, mulai dari protein, karbohidrat kompleks, lemak, zat besi, vitamin B kompleks, fosfor, kalium, antioksidan, kasium, dan masih banyak lagi.

Sehingga tak hanya bagi pria saja, pinang ini juga memiliki berbagai manfaat bagi perempuan.

Terutama pada stamina atau kesuburan perempuan.

Bagi perempuan, pinang sangat bermanfaat untuk kesuburan misalnya menjaga kesehatan rahim, meningkatkan energi dan stamina, meningkatkan gairah seksual, dan bahkan mengurangi kecemasan.

Baca Juga: Gak Usah Lagi Minum Obat Kuat Malam Ini, Mending Coba Makan Sepiring Semangka Sebelum Bercinta, Dijamin Istri Bakal Kewalahan Saat di Ranjang

Cara membuat jus pinang muda untuk obat kuat bagi perempuan juga tak jauh berbeda dengan pria.

Melansir dari Web MD, Moms hanya perlu memblender pinang muda yang sudah dibersihkan dengan air matang.

Konsumsi rutin setiap hari untuk hasil maksimal.

Selain meningkatkan kesuburan, pinang juga ampuh untuk detoksifikasi tubuh.

Rutin mengonsumsi pinang juga bermanfaat untuk mengatasi masalah keputihan yang berlebih yang dialami perempuan.

Bahkan, bau tak sedap pada vagina juga bisa diatasi dengan mengonsumsi pinang.

Jika konsisten, Moms juga bisa kembali mengencangkan kembali vagina lho.

Oleh sebab itu, daripada mengonsumsi obat kuat kimia, sebaiknya ganti dengan pinang.

Selain bahannya lebih murah, Moms juga lebih bisa menjamin keamannya karena bahannya alami dari tanaman.

Baca Juga: Obat Kuat Tak Akan Laku Jika Tahu Rahasianya! Mengonsumsi Air Rebusan Petai Ternyata Dijamin Bikin Dads On Lebih Lama di Ranjang dan Moms Ketagihan