Ingin Mulai Berbisnis Online? Begini Cara Buka Toko di Shopee dengan Mudah, Coba Sekarang!

By Shannon Leonette, Sabtu, 25 Juni 2022 | 18:43 WIB
Apakah Moms ingin tahu bagaimana cara buka toko di Shopee? Simak langkah-langkahnya berikut ini ya, Moms. Mudah banget! (Nakita.id/Shannon)

Nakita.id - Apakah Moms ingin tahu bagaimana cara buka toko di Shopee dengan mudah?

Di era digital sekarang, segala sesuatu bisa dilakukan dengan mudah hanya dengan sentuhan jari saja, seperti membuka usaha atau bisnis online.

Memang tak dapat dipungkiri bahwa akhir-akhir ini banyak orang yang merintis jalan baru dengan membuka bisnis online.

Bahkan, untuk memulai bisnis online, Moms sudah tak perlu lagi membayar uang sewa toko yang mahal.

Ditambah, Moms juga tak perlu menyiapkan modal usaha yang banyak demi memulai bisnis online.

Menjalankan bisnis online sendiri dinilai lebih mudah dan praktis, karena bisa meningkatkan peluang bisnis berkembang dengan cepat, serta bisa menjangkau lebih banyak pembeli.

Seperti yang sudah kita ketahui, banyak sekali platform yang sangat cocok bagi Moms yang ingin mencoba berbisnis online dengan mudah. Shopee jadi salah satunya.

Lantas, bagaimana cara buka toko di Shopee?

Simak penjelasan berikut untuk mencari tahu jawabannya ya, Moms.

Baca Juga: Cara Kredit di Shopee Mudah Banget Dilakukan, Cocok Bagi Moms yang Butuh Barang Tapi Belum Punya Uang Cukup

Cara buka toko di Shopee justru mudah dan gratis, Moms!

Pasalnya, Shopee memberi banyak keuntungan menarik untuk penjualnya, seperti 'Gratis Modal Usaha 1 Juta' dan 'Bisa Ekspor ke Luar Negeri'.

Penasaran bagaimana caranya? Mengutip dari laman resmi Shopee, berikut ini langkah-langkahnya.

Simak langkah-langkah terkait cara buka toko di Shopee dengan mudah.

1. Moms tentu harus memiliki aplikasi Shopee pada ponsel atau gadget.

2. Setelah mengunduhnya, pastikan Moms memiliki akun Shopee yang aktif agar bisa membuka toko di Shopee.

3. Klik 'Daftar' jika Moms belum memiliki akun. Untuk membuat akun, Moms bisa menggunakan nomor ponsel, akun Facebook, maupun akun Google.

4. Selesaikan proses daftar hingga akun sudah terverifikasi aktif.

5. Setelah berhasil masuk, pilih menu 'Saya' di pojok kanan bawah aplikasi Shopee.

Baca Juga: Begini Cara Pinjam Uang di Shopee Pakai SPinjam, yang Bisa Dilakukan Dari Mana Saja

6. Klik 'Mulai Jual' pada halaman 'Saya'. Kemudian, klik 'Mulai Pendaftaran' dan lanjutkan dengan mengisi informasi penting yang dibutuhkan.

7. Setelah toko sudah selesai dibuat, Moms bisa mengunggah beberapa foto produk yang ingin dijual di toko Moms.

Nah, itulah cara buka toko di Shopee! Mudah sekali bukan?

Kabar baiknya adalah, Moms bisa mendapatkan lebih banyak keuntungan ketika buka toko sekaligus berjualan di Shopee.

Penasaran apa saja keuntungannya? Berikut ini keuntungan-keuntungannya.

- Buka toko gratis dan bebas biaya admin. Nikmati bebas biaya administrasi untuk 100 pesanan pertama.

- Gratis modal usaha 1 juta rupiah.

- Bisa ekspor produk ke luar negeri. Jangkau pembeli hingga ke Singapura, Malaysia, Thailand, dan negara lainnya.

- Berkesempatan untuk ikut promo Flash Sale Shopee.

Baca Juga: Begini Cara Bayar Air PDAM Tanpa Harus Keluar Rumah, Bisa Lewat Shopee hingga GoPay

- Berkesempatan untuk ikut kampanye Shopee Serba Seribu.

- Bisa mendapatkan Gratis Ongkir XTRA Bebas Biaya Layanan 2 Minggu.

- Bisa mendapatkan materi dan mengikuti pelatihan untuk mengembangkan toko.

Tentunya beberapa keuntungan di atas sangat menggiurkan ya, Moms.

Berjualan di Shopee bisa dilakukan oleh siapa saja, baik itu memiliki pengalaman bisnis maupun tidak sama sekali.

Setelah mengetahui bagaimana cara membuka toko di Shopee dan beberapa keuntungannya, apakah Moms jadi semakin tertarik untuk mencobanya?

Moms juga tak perlu khawatir jika masih ragu atau memiliki pertanyaan lebih lanjut, karena pihak Shopee akan siap membantu dan melayani setiap hati.

Sehingga, proses membuka toko di Shopee bisa berjalan dengan lancar dan aman.

Untuk melihat kembali bagaimana cara buka toko di Shopee, cek halaman 2. (*)

Baca Juga: Cara Mudah Cek Aktivitas Belanja Selama Setahun Pakai Fitur Kilas Balik Shopee 2021, Tahun Depan Jangan Boros Lagi Ya!