Ngidam yang Berlebihan Seperti Apa? Harus Waspada Kalau Moms Mulai Seperti Ini

By Shinta Dwi Ayu, Senin, 27 Juni 2022 | 08:30 WIB
Ciri-ciri ngidam yang berlebihan seperti apa? berikut jawaban dari dokter Moms. (Nakita.id/Naura)

Nakita.id - Begini penjelasan dari dokter spesialis kandungan terkait dengan ngidam yang berlebihan seperti apa?

Sebagian besar orang mungkin belum tahu ciri-ciri ngidam yang berlebihan seperti apa?

Karena sebagian besar orang kerap kali tidak sadar bahwa ngidam yang berlebihan seperti apa?

Ngidam merupakan salah satu kondisi yang kerap kali dirasakan para ibu hamil.

Kebanyakan ibu hamil sering kali meminta banyak hal ketika mengandung sang buah hati.

Misalnya, ibu hamil tiba-tiba ingin makan makanan tertentu.

Bahkan terkadang makanan yang diinginkan ibu hamil justru sulit didapatkan.

Hal tersebutlah yang terkadang membuat para suami putar otak supaya bisa memenuhi ngidam para istrinya.

Banyak suami yang rela melakukan apapun demi bisa menuruti ngidam sang istri.

Baca Juga: Jadi Makanan Favorit Para Ibu Hamil, Ini Mitos vs Fakta Kehamilan Tentang Ngidam Mangga dan Efeknya untuk Tubuh

Karena sebagian besar orang Indonsia percaya bahwa ngidam ibu hamil harus dituruti.

Mitosnya, jika tidak dituruti anak yang dikandung akan ileran (sering keluar liur).