Iseng Tabur Garam di Kulit Kepala, Moms Pasti Kegirangan Lihat Hasilnya

By Shinta Dwi Ayu, Senin, 4 Juli 2022 | 21:45 WIB
Manfaat tabur garam ke kulit kepala, salah satunya mengatasi ketombe (Nakita.id/Shannon)

Nakita.id - Hasilnya tak disangka-sangka, ternyata ini manfaat tabur garam di kulit kepala.

Tabur garam di kulit kepala memang terdengar sangat aneh dan tak umum.

Tapi, Moms harus tahu, tabur garam di kulit kepala bisa datangkan manfaat tersendiri.

Garam merupakan bahan alami yang kerap digunakan untuk memasak.

Bahan alami yang satu ini penting digunakan ketika masak karena untuk menambah rasa.

Tanpa adanya garam, rasa dari makanan pun akan hambar.

Ketika makanan hambar, tentu saja tidak akan membuat Moms menjadi nafsu. 

Begitu pula dengan anak-anak, jika rasa makanan hambar, pasti nafsu makannya akan menurun.

Karena ketika sudah berusia enam bulan, anak harus segera diperkenalkan dengan makanan padat dan juga rasa.

Baca Juga: Mengobati Anak Sariawan Ternyata Mudah, Modalnya Cuma Baking Soda, Garam, dan Es Batu Kemudian Lakukan Hal Ini Setelahnya

Penambahan garam pada makanan anak sebenarnya boleh saja asalkan tidak berlebihan.

Selain bisa membuat rasa makanan lebih enak, garam juga bisa datangkan manfaat untuk kulit kepala.

Kulit kepala merupakan salah satu bagian tubuh yang memang tidak terlalu terlihat.

Namun, kebersihan dan kesehatannya tetap harus benar-benar dijaga, Moms.

Karena tanpa kulit kepala yang sehat, rambut pun tak akan tumbuh subur.

Namun sayangnya, ada banyak masalah yang bisa terjadi di kulit kepala.

Masalah yang paling sering terjadi adalah masalah ketombe.

Ketombe bisa ada karena banyaknya kotoran yang menumpuk di kulit kepala.

Adanya ketombe bisa membuat kulit kepala terasa begitu gatal dan tak nyaman.

Baca Juga: Pengobatan Alami Mengatasi Tumit Kaki Pecah-pecah, Cukup Gunakan 6 Bahan Ini dan Terapkan Secara Rutin

Nah, tabur garam di kulit kepala pun bisa jadi solusi pas untuk mengatasi ketombe.

Melansir dari Bollywoodshadiss, garam berfungsi bisa bantu menyerap minyak berlebihan di kulit kepala.

Serta, bisa menjaga kelembapan dari kulit kepala supaya normal. 

Cara memberantas ketombe di kulit kepala sangat mudah.

Moms tinggal taburkan sedikit garam ke kulit kepala secara langsung.

Kemudian, pijat kulit kepala dengan lembut, dan diamkan beberapa saat.

Jika sudah, maka keramasi rambut seperti biasa sampai benar-benar bersih.

Dengan begitu, dijamin ketombe yang menempel di kulit kepala pun akan rontok dengan sendirinya.

Nah, itu dia manfaat tabur garam di kulit kepala. Selamat mencoba ya, Moms.

Baca Juga: Kebiasaan Sehari-hari yang Bisa Dilakukan untuk Mencegah Munculnya Kantung Mata, Mulai dari Batasi Jumlah Asupan Garam hingga Posisi Tidur Dapat Berpengaruh