Dialami Pesinetron Dicky Topan hingga Merenggut Nyawa, Kenali 3 Penyebab Pembengkakan Jantung

By Geralda Talitha, Jumat, 8 Juli 2022 | 15:28 WIB
Dicky Topan meninggal dunia akibat pembengkakan jantung, salah satu penyebabnya akibat anemia. (Instagram.com/@dicky_topan)

Nakita.id - Dicky Topan yang dikenal lewat perannya di sinetron 'Si Entong', meninggal dunia.

Dicky Topan meninggal dunia di Rumah Sakit Mintoharjo, Bendungan Hilir, Tanah Abang pada Kamis (7/7/2022) pukul 21.00 WIB.

Ia mengembuskan napas terakhirnya akibat pembengkakan jantung yang dialaminya sejak dua tahun terakhir.

Dikutip dari Tribunnews, ibu Dicky Topan, Lusianti, menyebutkan pembengkakan jantung tersebut baru diketahui saat putranya berusia 25 tahun.

Lusianti menambahkan, Dicky Topan sudah enam kali menjalani perawatan di rumah sakit sebelum akhirnya meninggal dunia.

Sang ibu juga memaparkan, pesinetron 26 tahun itu sempat merasa kram di bagian dada dan minta digendong sebelum meninggal dunia.

Sebenarnya, apa itu pembengkakan jantung seperti yang dialami Dicky Topan? 

Untuk mengetahui jawabannya, Moms bisa simak informasi lengkapnya lewat penjelasan berikut ini.

Dikutip dari Heart and Stroke lewat GridHEALTH, pembengkakan jantung merupakan kondisi yang membuat jantung berukuran lebih besar daripada biasanya.

Baca Juga: Meski Gak Ada Keturunan Dari Orangtua, Orang Dengan Kondisi Seperti Ini Juga Berisiko Tinggi Terkena Penyakit Jantung, Waspada!

Hal ini menjadi penanda adanya masalah pada kesehatan jantung.

Pembengkakan jantung ini sebenarnya bukanlah suatu penyakit, Moms.