Nakita.id - Seringkali jadi pertanyaan banyak orang, berapa lama proses penyembuhan melahirkan di bidan?
Angka melahirkan di bidan beberapa tahun belakangan ini memang meningkat secara signifikan.
Penyebab angka melahirkan di bidan meningkat adalah karena adanya Covid-19.
Beberapa tahun lalu, kebanyakan rumah sakit besar difokuskan untuk menangani Covid-19.
Sehingga banyak Moms yang merasa takut untuk melahirkan di rumah sakit.
Karena khawatir akan bertemu dengan pasien-pasien Covid-19.
Hingga kini pun meski kasus Covid-19 tidak setinggi dulu, masih banyak orang yang lebih memilih untuk melahirkan di bidan.
Sebenarnya, melahirkan di bidan ataupun di rumah sakit sama saja Moms.
Dokter dan bidan sama-sama tenaga profesional yang memang mampu menangani proses persalinan.
Hanya saja yang membedakan adalah bidan hanya mampu menangani proses persalinan tanpa kendala.
Jika ada kendala dalam proses persalinan biasanya bidan akan merujuk Moms ke rumah sakit besar.