Cara Membuang Minyak Goreng Bekas yang Lebih Ramah Lingkungan, Perlu Ditambahkan Satu Bahan Dapur Ini Dulu Sebelum Berakhir di Tempat Sampah

By Syifa Amalia, Minggu, 17 Juli 2022 | 13:24 WIB
Cara membuang minyak goreng bekas yang lebih ramah lingkungan dengan menambahkan soda kue terlebih dahulu. (Nakita.id/Adel)

Menaburkan sedikit soda kue ke dalam wajan, dan menggunakan spatula kayu untuk mencampurkan minyak goreng bekas dan soda kue.

Campurkan sampai membentuk pasta berwarna coklat muda, kemudian goreskan ke selmbar kertas roti. Bungkus semuanya dan membuangnya ke tempat sampah.

HowStuffWorks menjelaskan bahwa soda kue dengan mudah memotong lemak dan minyak karena sifat basanya.

Tidak perlu khawatir akan merusak panci atau wajan dengan penggunaannya. Karena soda kue sangat ringan sehingga hanya akan mempengaruhi minyak itu sendiri.

Oleh karena itu, kini dapat membuang minyak goreng bekas tetapi tidak dalam bentuk cairan panas.

Sekaligus dapat membuangnya dengan aman tanpa merusak saluran pembuangan.

Lantas bagaimana bila sudah terlambat menuangkannya ke saluran pembuangan?

Baca Juga: Berikut Ini Cara Irit Minyak Goreng yang Paling Efektif, Bisa Dipakai Sampai Berkali-kali Tanpa Khawatir Boros Minyak Terbuang

Jika selama ini sering menuangkan minyak goreng ke wastafel, maka perlu segera mencari cara untuk menghindari situasi yang berpotensi menyebabkan kekacauan.

Menurut para ahli di O'Connor Plumbing, sebelum memanggil bantuan, dapat mencoba menuangkan air mendidih dan sedikit sabun cuci piring ke saluran pembuangan.

Sabun cuci piring membantu memotong lemak, sementara air panas akan membuatnya menjadi padat, memecah lemak, minyak, dan kotoran lain yang menempel di sisi pipa.

Sayangnya, ini tidak bekerja pada pipa atau saluran pembuangan yang sangat buruk dan mungkin hanya meneruskan masalah.