Nakita.id - Selamat untuk para calon mahasiswa yang dinyatakan lolos SMUP UNPAD 2022, akhirnya bisa merasakan menjadi anak kuliahan di Universitas Padjajaran yang jadi salah satu kampus terbaik di Indonesia.
Hari ini memang banyak calon mahasiswa yang harap-harap cemas menanti pengumuman SMUP UNPAD 2022.
Pasalnya jalur ini menjadi salah satu jalan bagi anak-anak Moms yang ingin kuliah di universitas pacar Emmeril Kahn Mumtadz, Nabila Ishma Nurhabibah.
Banyak jurusan yang ditawarkan di UNPAD, anak-anak Moms bisa memilih dan masuk jurusan yang sesuai minat dan bakat masing-masing.
Selain banyak jurusan yang ditawarkan, UNPAD atau Universitas Padjajaran ini menjadi salah satu universtas negeri yang jadi incaran.
Jadi tak heran kalau banyak yang berharap menjadi salah satu mahasiswa di jurusan yang ditawarkan UNPAD.
Setelah lolos penguman SMUP UNPAD 2022, calon mahasiswa pastinya harus melakukan registrasi ulang. Saat itulah biaya pendidikan mulai dikeluarkan.
Karena SMUP UNPAD 2022 adalah jalur mandiri, calon mahasiswa biasanya dimintai dana pengembangan.
Memang beda dari jalur SNMPTN dan SBMPTN, jalur mandiri diadakan oleh kampus masing-masing. Sedangkan 2 jalur sebelumnya diadakan oleh pemerintah pusat.
Yang sudah lolos pasti langsung berpikir berapa biaya UKT UNPAD dan berapa dana pengembangan UNPAD 2022.
Tenang, semuanya akan dibocorkan di sini.