Jelang Persalinan, Ria Ricis Ungkap Keinginannya untuk Jalani Persalinan Normal Meskipun Air Ketubannya Kurang

By Geralda Talitha, Senin, 25 Juli 2022 | 09:25 WIB
Ria Ricis ungkap kondisi air ketubannya yang kurang jelang persalinan (Instagram/ @riaricis1795)

Nakita.id - Ria Ricis dalam waktu dekat akan segera melahirkan anak pertamanya yang berjenis kelamin perempuan.

Istri Teuku Ryan itu diprediksi akan melakukan proses persalinan pekan depan.

Namun mendekati proses persalinan, Ria Ricis mengungkapkan di usia kehamilan 9 bulan kondisi air ketubannya berkurang.

Kondisi ini diketahui Ria Ricis, usai ia menjalani pemeriksaan USG (Ultrasonografi) baru-baru ini.

Menurut penjelasan dokter, Ria Ricis mengatakan ada masalah yang terjadi pada ari-ari calon buah hatinya itu.

"Jadi udah 2 kali USG, air ketubannya kurang agak kurang, karena salah satu kemungkinannya kata dokter ari-arinya nggak suplai," ujar Ria Ricis yang dikutip dari Tribunnews pada Senin (25/07).

Melihat kondisinya tersebut, Ria Ricis mengungkapkan saat ini dokter sudah memperbolehkannya untuk menjalani proses persalinan dengan cara operasi caesar. 

Namun saat ini YouTuber 27 tahun itu masih berharap ia bisa melahirkan putri pertamanya lewat persalinan normal.

"Makannya kalau mau ada tindakan, cuma balik lagi ke tadi kita sekeluarga ikhtiar dulu untuk mendapatkan jalur yang lebih baik," terang Teuku Ryan.

Baca Juga: Jelang Ria Ricis Melahirkan, Teuku Ryan Temani Sang Istri Lakukan Yoga Pasangan Demi Kelancaran Persalinan Anak Pertama

Disebutkan Ria Ricis, ikhtiar itu dilakukan mengingat kondisi berat badan buah hatinya yang tak tak bertambah secara signifikan.

"Karena berat bayi engga bertambah banyak ini karena keturunannya, gennya kecil atau ari-arinyanya engga bisa ngasih makan atau gimana, makanya kita mau USG mau liat lagi bayinya nambah nya banyak atau memang segitu-segitu aja," ujar Ria Ricis.