Nakita.id - Ciri-ciri orang hamil menurut orang Jawa ini masih dipercayai sampai sekarang, Moms.
Bahkan, ciri-ciri orang hamil menurut orang Jawa sendiri masih menempati salah satu topik yang paling banyak dicari masyarakat.
Apakah Moms sudah tahu ciri-ciri orang hamil menurut orang Jawa? Lalu, apakah Moms percaya salah satunya?
Memang tak dapat dipungkiri bahwa banyak orang Jawa yang masih melestarikan mitos-mitos kehamilan Jawa ini.
Tak terkecuali, Moms yang memang berasal dari latar belakang budaya Jawa yang sangat kental.
Apalagi, tak sedikit pula yang kerap membuat cocokologi dengan jenis kelamin bayi yang dikandungnya.
Meski begitu, mitos kehamilan orang Jawa ini belum tentu 100% akurat secara ilmiah, Moms.
Artinya, mitos-mitos tersebut tidak dapat dikaitkan dengan jenis kelamin bayi di dalam kandungan.
Namun, tak ada salahnya bagi Moms untuk mengetahui apa saja ciri-ciri hamil menurut orang Jawa ini.
Berikut ini ciri-ciri orang hamil menurut orang Jawa yang masih dipercayai sampai sekarang.
1. Rambut tampak berkilau atau kusam
Mitos kehamilan Jawa yang pertama ini kerap diketahui banyak orang.
Orang Jawa percaya bahwa Moms sedang hamil anak laki-laki jika rambut tampak berkilau dan sehat.
Sebaliknya, rambut Moms yang tampak kusam dan kerap rontok itu menandakan Moms sedang mengandung anak perempuan.
2. Wajah tampak berseri atau berminyak
Ciri hamil menurut orang Jawa berikutnya ini juga kerap dipercayai sampai sekarang.
Menurut orang Jawa, wajah ibu hamil yang tampak berseri dan tanpa jerawat menandakan dia sedang mengandung anak laki-laki.
Sementara itu, wajah ibu hamil yang berminyak bahkan rentan berjerawat, meski sudah memakai produk skincare apapun, justru dipercayai bahwa dia sedang mengandung anak perempuan.
3. Rajin atau malas dandan
Ciri-ciri orang hamil menurut orang Jawa ini merupakan kelanjutan dari ciri hamil sebelumnya.
Orang Jawa percaya kalau ibu hamil malas berdandan, itu tandanya dia sedang hamil anak perempuan.
Sebaliknya, jika masih rajin berdandan, tampil lebih seksi, serta berpakaian lebih bagus, itu tandanya dia sedang hamil anak laki-laki.
4. Bentuk hidung berubah
Mitos kehamilan Jawa satu ini mungkin terdengar aneh tapi ada dan dipercayai, Moms.
Ya, rupanya jika Moms sedang hamil anak perempuan, ukuran hidung akan sedikit lebih besar dari biasanya.
Namun, jika Moms sedang hamil anak laki-laki, ukuran hidung biasanya akan tampak lebih kecil dari biasanya.
5. Bentuk dan ukuran perut saat hamil
Ciri-ciri orang hamil menurut orang Jawa berikutnya mengarah ke arah perut ibu hamil.
Menurut orang Jawa, perut ibu hamil yang berbentuk lonjong menyerupai buah semangka dan lebih tinggi itu artinya sedang hamil anak perempuan.
Sedangkan, perut ibu hamil yang berbentuk bulat sempurna seperti bola basket dan lebih rendah itu artinya sedang hamil anak laki-laki.
6. Muncul garis hitam pada perut hamil
Jika pada perut Moms saat hamil muncul garis hitam yang hanya sampai di bawah pusar, orang Jawa percaya kalau Moms mengandung anak perempuan.
Sebaliknya, jika pada perut muncul garis hitam yang menyambung terus hingga di atas pusar, orang Jawa percaya kalau Moms mengandung anak laki-laki.
7. Keringat dingin pada kaki
Moms harus tahu, ciri hamil menurut orang Jawa ini umumnya dikaitkan dan dipercayai dengan adanya bayi laki-laki dalam kandungan. Sementara itu, kaki yang jarang berkeringat dingin menandakan adanya bayi perempuan dalam kandungan.
8. Gejala mual di pagi hari
Ciri-ciri orang hamil menurut orang Jawa yang berikutnya adalah berkaitan dengan gejala morning sickness atau mual di pagi hari.
Umumnya, orang Jawa percaya Moms sedang mengandung anak perempuan jika gejala mual yang dialami berlebihan.
Sebaliknya, Moms sedang mengandung anak laki-laki jika tidak terlalu sering mengalami gejala mual.
9. Suka makan sayur atau daging
Orang Jawa percaya kalau Moms yang suka makan sayur itu tandanya sedang mengandung anak perempuan, sedangkan Moms yang suka makan daging itu tandanya sedang mengandung anak laki-laki.
10. Suka makanan manis atau asin
Bagi orang Jawa, Moms sedang mengandung anak perempuan jika sangat menyukai makanan manis selama kehamilan.
Sebaliknya, jika Moms sangat menyukai makanan asin selama kehamilan, maka Moms sedang mengandung anak laki-laki.