Nakita.id - Masih banyak orang tua yang merasa bahwa meminta maaf pada anak itu tidak perlu.
Padahal, meminta maaf setelah Moms dan Dads melakukan kesalahan adalah hal yang penting untuk dilakukan.
Dengan begitu, anak tidak akan menganggap rendah dirinya sendiri.
Ya, seringkali memang susah untuk mengakui kesalahan di depan anak.
Apalagi selama ini, sebagai orang tua Moms dan Dads merasa harus terlihat selalu baik dan benar di mata anak.
Tapi, coba pelan-pelan sederet tips yang telah dirangkum oleh Nakita ini Moms dan Dads coba di rumah.
1. Validasi perasaannya
Setelah Moms atau Dads memarahi anak, tentu anak akan merasa sakit hati dan sedih.
Tak jarang hal tersebut membuat anak menjadi menangis.
Tapi, melansir dari Parents, mengakui perasaan anak tersebut bisa jadi langkah pertama cara meminta maaf pada anak yang baik.
Misalnya, Moms memarahi anak karena ia tidak membereskan meja belajarnya dengan baik. Akibatnya ia menangis.