6 Obat Batuk Bayi Alami yang Ampuh dan Mudah Ditemukan di Rumah

By Amallia Putri, Jumat, 19 Agustus 2022 | 18:34 WIB
Ini dia sederet obat batuk bayi alami untuk bayi (Nakita.id/Alvioni)

Nakita.id - Ada beberapa bahan di rumah yang bisa digunakan untuk obat batuk bayi alami.

Apa saja, ya? Yuk, ketahui sederet obat batuk bayi alami.

Obat batuk untuk bayi biasanya dibeli di apotek atau toko obat terdekat.

Biasanya, obat batuk untuk bayi berbentuk cair dan diteteskan ke mulut atau ke hidung.

Obat yang diteteskan ke hidung berguna untuk mengatasi hidung tersumbat yang membuatnya tak bisa bernapas dengan baik.

Tapi, sebenarnya obat batuk bayi alami bisa ditemukan di rumah dan patut untuk dicoba, apa saja, ya?

Ini dia daftarnya:

1. Air hangat

Salah satu trik untuk mengatasi masalah batuk atau flu pada bayi adalah membuatnya tetap hangat.

Moms bisa menggunakan air hangat untuk memandikannya seperti biasa. 

Dengan begitu masalah hidung tersumbat untuk sementara waktu bisa teratasi.

Baca Juga: Obat Gatal-gatal untuk Bayi yang Paling Aman, Pakai Bahan Alami Ini untuk Mencegah Iritasi di Kulit Sensitif Si Kecil