5 Rekomendasi Obat Sariawan Bayi Pilihan Aman untuk Bayi Sehat

By Syifa Amalia, Sabtu, 20 Agustus 2022 | 16:15 WIB
Pilihan obat sariawan bayi yang aman digunakan untuk mempercepat penyembuhan (Nakita.id/Karmita)

Nakita.id – Tak boleh sembarangan, ini dia rekomendasi obat sariawan bayi yang aman digunakan.

Meski dapat diatasi dengan bahan alami, tetapi tidak ada salahnya memberikan obat sariawan bayi yang ada di apotek.

Selama memberikan obat sariawan bayi dengan dosis yang tepat tentu saja dapat mempercepat penyembuhan.

Sariawan tidak menutup kemungkinan dapat juga terjadi pada bayi.

Apalagi, di usianya yang masih kecil, mereka suka memasukan benda apapun ke dalam mulutnya yang bisa saja mengandung kuman dan bakteri.

Sariawan pada bayi juga bisa terjadi karena luka yang sering terkena gesekan seperti mengisap dot.

Apalagi jika tidak segera diatasi, hal ini bisa menyebabkan sariawan.

Sariawan pada mulut bayi muncul sebagai bercak putih seperti susu di bagian dalam pipi, lidah, atau bibir anak. Bercak mungkin juga tampak merah atau meradang.

Kondisi ini mungkin membuat anak rewel dan tidak nafsu makan.

Tentunya Moms tidak ingin kondisi terjadi berlarut-larut.

Nah untuk itu, ada beberapa rekomendasi obat sariawan bayi yang aman digunakan untuk bayi sehat.

Baca Juga: Rekomendasi Obat Menghilangkan Jamur pada Mulut Bayi, Simak Juga Penyebab dan Cara Mengobatinya