Nakita.id - Yuk, Moms ketahui beberapa inspirasi nama untuk bayi laki-laki yang diambil dari kitab suci Al-Quran.
Mencari inspirasi untuk nama bayi laki-laki bisa dilakukan bahkan sebelum anak lahir.
Sudahkah Moms mendapatkan rekomendasi nama untuk bayi laki-laki yang hendak lahir sebentar lagi?
Alhamdulillah, jika sudah. Tapi kalau belum, Moms bisa simak beberapa inspirasi nama untuk anak laki-laki.
Pemberian nama untuk anak memang tak boleh dilakukan secara sembarangan.
Sebab kita tahu nama adalah doa dari orang tua untuk anaknya kelak.
Ini dia rekomendasi nama bayi laki-laki yang diambil dari Al-Quran:
1. Ahmad
Artinya: Sangat terpuji, orang yang memuji Tuhan.
Tokoh terkenal: Ahmed Ahmed (aktor Mesir-Amerika); Ahmed Hassan al-Bakr (mantan Presiden Irak); Ahmed Plummer (mantan pemain NFL); Ahmed Musa (pesepakbola Nigeria).
Nama ini juga cukup populer di Indonesia, dan rasanya nama ini tidak lekang oleh waktu.