Nakita.id – Cara agar anak cepat jalan, baiknya diberikan obat bayi alami apa ya?
Mungkin Moms ingin memberikan obat bayi alami supaya anak cepat jalan agar pertumbuhan dan perkembangannya tidak ketinggalan.
Obat bayi alami agar cepat jalan dibutuhkan untuk mendukung kesehatan kaki agar dengan memberikan nutrisi yang tepat.
Sebelum khawatir mengapa anak belum bisa jalan, Moms perlu memastikan terlebih dahulu mereka bisa merangkak dan beridri.
Keterampilan motorik kasar pada bayi dan balita meliputi berguling, duduk, merangkak, berdiri, berjalan, berlari, melempar, melompat, dan lainnya.
Mereka semua menggunakan otot-otot di perut, paha, dan bahu untuk menghasilkan gerakan-gerakan ini.
Otot-otot bayi berkembang dan menguat melalui setiap gerakan dan aktivitas untuk mempersiapkan mereka untuk tahap berikutnya.
Untuk memperkuat otot-otot ini melalui melalui rolling dan tummy time membantu bayi mulai duduk. Otot perut dan pinggul yang menguat dari duduk, membuat bayi merangkak.
Otot-otot kaki yang digunakan bayi untuk berdiri tegak, mempersiapkannya untuk berjalan.
Pada kebanyakan bayi, mereka biasanya mulai berjalan pada usia 10-16 bulan.
Meskipun saat ini anak Moms belum bisa mencapai kemampuan itu, cobalah untuk tidak membandingkankan dengan anak lain.
Baca Juga: Obat Bayi Tradisional Agar Si Kecil Bisa Cepat Jalan, Simak Tipsnya Yuk Moms
Fokuslah pada kemampuan anak dan membantunya menstimulasi agar bisa berjalan sendiri.
Selain itu, Moms bisa mendukungnya dengan memberikan obat bayi alami supaya anak cepat jalan.
Apa saja ya? Yuk simak ulasan lengkapnya berikut ini.
Nutrisi memerankan bagian penting untuk bayi menapai tonggak tertentu misalnya ketika mulai belajar berjalan.
Nutrisi seperti protein membantu memperkuat otot, kalsium dan vitamin D meningkatkan kesehatan tulang.
Dan makanan terpenting yang meningkatkan kesehatan otak seperti asam lemak omega 3, karena perkembangan ini melibatkan otak dan otot tubuh untuk bekerja sama.
Di bawah ini adalah makanan yang membantu perkembangan bayi seperti duduk, merangkak, dan berjalan.
Makanan yang Membantu Bayi Cepat Jalan
Berikut daftar makanannya.
1. Omega 3
Penelitian telah menetapkan hubungan antara asam lemak omega 3 dan perkembangan otak pada anak usia dini.
Lemak sehat ini memiliki kekuatan meningkatkan otak yang luar biasa dan memainkan peran penting dalam meningkatkan memori dan rentang perhatian.
Asam lemak omega-3 dianggap sebagai makanan otak penting yang dapat melawan stres oksidatif dan peradangan, dua pendorong penurunan kognitif yang juga dapat mengakibatkan keterlambatan keterampilan motorik.
Baca Juga: Resep MPASI Supaya Anak Cepat Jalan, Cukup Makanan Murah Meriah Ini
2. Kacang-kacangan
Semua kacang-kacangan seperti almond, walnut, mete, kacang tanah dan hazelnut kaya akan vitamin E dan membantu meningkatkan daya ingat.
Mereka juga antioksidan yang melindungi terhadap kerusakan sel.
Kenari kaya akan asam lemak omega 3 dan merupakan zat yang berharga untuk fungsi otak, memori, dan kemampuan berpikir. Asam lemak ini juga mendorong fungsi kognitif.
3. Biji-bijian
Selain kacang-kacangan, biji-bijian seperti chia, melon, wijen dan labu juga mengandung antioksidan kuat seperti vitamin E yang melindungi otak dari kerusakan akibat radikal bebas.
Biji bunga matahari berdampak pada suasana hati dan kekuatan pemrosesan mental secara keseluruhan dan oleh karena itu dianggap sebagai camilan penambah otak.
Biji labu mengandung magnesium, tembaga, dan seng yang jauh lebih tinggi daripada biji lainnya.
Kandungan tersebut membantu meningkatkan konsentrasi, memori dan dengan demikian membantu koordinasi yang lebih baik.
4. Kalsium
Sangat penting untuk mendapatkan tulang yang kuat sepanjang masa anak-anak untuk mendukung mereka bisa berjalan.
Tubuh juga membutuhkan kalsium untuk otot untuk bergerak dan saraf untuk membawa pesan antara otak dan setiap bagian tubuh.
Kalsium sebagian besar ditemukan dalam susu dan produk berbasis susu seperti keju.
Dan juga ditemukan dalam jumlah yang lebih kecil di beberapa kacang-kacangan dan biji-bijian.