Tips Mengatasi Bayi Susah BAB dan Cara Membuat Obat Pelancar BAB Bayi dari Oatmeal

By Amallia Putri, Senin, 12 September 2022 | 11:26 WIB
Oatmeal bisa dibuat menjadi obat bayi yang susah BAB (Nakita.id/Ruby)

Nakita.id - Apa benar susah BAB pada bayi bisa diatasi menggunakan oatmeal?

Moms di rumah wajib mengetahui tips dan trik yang satu ini.

Di usia 6 hingga 12 bulan, anak rentan mengalami sembelit atau susah buang air besar.

Apa penyebabnya, ya? Transisi dari makanan cair ke makanan padat menjadi alasannya.

Di usianya tersebut, anak sedang memasuki fase MPASI.

Sayangnya, adaptasi pola makan tersebut berdampak pada pencernaannya.

Banyak yang mengatakan bahwa masalah ini sebenarnya bisa diatasi dengan memberikan oatmeal pada anak.

Hal ini ada benarnya, lo, Moms. Yuk, kita bahas soal manfaat dan cara membuat makanan dari oatmeal yang sedang susah BAB.

Oatmeal untuk Obat Bayi Susah BAB

Seperti yang kita ketahui, oatmeal mengandung banyak serat yang baik untuk pencernaan.

Serat amat dibutuhkan perut untuk bisa membuat pencernaan jadi lebih lancar.

Feses atau kotoran anak akan menggumpal dan lebih lunak jika mengonsumsi cukup kandungan serat.

Baca Juga: Rekomendasi Obat Tetes Telinga Bayi yang Dianjurkan Dokter Lengkap dengan Harga Terbaru 2022