Cara Membuat Anak Kurus Doyan Makan dan Suka Sayur, Lakukan Langkah Ini Moms

By Shinta Dwi Ayu, Senin, 12 September 2022 | 21:00 WIB
Cara membuat anak kurus doyan makan, salah satunya adalah dengan memperkenalkannya terlebih dahulu. (Nakita.id/Adel)

Nakita.id - Dijamin tak akan drama, berikut ini cara membuat anak kurus doyan makan.

Para orangtua tentu saja penasaran bagaimana cara membuat anak kurus doyan makan dan suka sayur.

Cara membuat anak kurus doyan makan memang menjadi tantangan tersendiri bagi para Moms.

Sebagian besar anak yang berat badannya kurang pasti memiliki nafsu makan yang rendah.

Ada banyak hal yang membuat nafsu makan anak rendah, Moms.

Bisa karena ia mengidap penyakit tertentu, sedang tak mood makan, atau bisa juga bosan dengan lauk yang diberikan.

Memiliki anak yang kurus kerap kali membuat banyak orangtua sedih.

Bagaimana tidak, sebagian besar orang Indonesia masih menganggap bahwa anak yang sehat adalah yang gemuk badannya.

Padahal, perlu diingat, tidak semua anak gemuk sehat, Moms.

Begitu juga sebaliknya, tidak semua anak yang kurus sakit atau kurang gizi.

Banyak anak kurus yang memang tumbuh kembangnya justru baik dan optimal.

Baca Juga: Bukan Hanya Susu, Inilah Minuman untuk Anak Kurus Kurang Gizi Supaya Selalu Sehat