5 Tahapan Menanam Cabai di Rumah untuk Para Pemula, Contek Kiat Suksesnya

By Amallia Putri, Kamis, 15 September 2022 | 17:00 WIB
Tahapan menanam cabai untuk Moms yang masih pemula (Nakita.id/Shannon)

Nakita.id - Selama ini selalu beli cabai di pasar, mengapa tidak menanamnya sendiri?

Yuk, ketahui tahapan menanam cabai di rumah untuk Moms yang belum pernah mencobanya sama sekali.

Tanaman cabai banyak dipilih oleh Moms untuk bahan makanan sehari-hari.

Menanam sendiri juga menjadi alternatif untuk menghemat pengeluaran bulanan.

Durasi panen juga bisa dikatakan tak terlalu lama, yaitu hanya 80 hari setelah ditanam.

Menanam cabai juga cenderung mudah dan bisa hanya menggunakan bijinya saja.

Siapkan peralatan Moms dan lakukan tahapan di bawah ini, ya.

1. Siapkan cabai

Seperti yang sudah dikatakan sebelumnya, Moms bisa menanam cabai cukup menggunakan bijinya saja. 

Kupas cabai lalu ambil biji-bijinya.

Kumpulkan sehingga nantinya bisa ditaburkan ke tanah.

Baca Juga: Trik Jitu Menanam Cabai Supaya Tumbuh Subur Bisa Dicoba di Rumah, Bisa Petik Sewaktu-waktu Membutuhkan Tanpa Khawatir Kenaikan Harga Cabai