Kunci Jawaban Lengkap Aktivitas 6 SDA di Kepulauan Banda di Buku Sejarah Kurikulum Merdeka IPS Kelas X Halaman 38-40

By Shannon Leonette, Kamis, 15 September 2022 | 17:10 WIB
Berikut kunci jawaban lengkap Bab 1 Lembar Aktivitas 6 Sejarah Kurikulum Merdeka IPS Kelas X halaman 43-47. (Pixabay / Dimitry Anikin)

Nakita.id - Berikut ini kunci jawaban Bab 1 Lembar Aktivitas 6 Sejarah Kurikulum Merdeka IPS Kelas X halaman 43-47.

Materi yang dibahas dalam Bab 1 Sejarah Kurikulum Merdeka IPS Kelas X adalah Sejarah: Manusia, Ruang, dan Waktu.

Selain menjawab soal di Lembar Aktivitas 5 di halaman 38-40, soal lainnya yang dapat dicoba di buku Sejarah Kurikulum Merdeka IPS Kelas X adalah Lembar Aktivitas 6 di halaman 43-47.

Dalam soal ini, peserta didik diminta untuk berpikir secara sinkronis dari suatu peristiwa sejarah yang ada di Indonesia pada halaman 43-47.

Setelahnya, peserta didik diminta juga untuk menjawab beberapa pertanyaan yang diberikan dalam buku ini.

Namun, sebelum menjawab, peserta didik diharapkan untuk membaca dengan seksama kisah salah satu peristiwa sejarah, yaitu sumber daya alam (SDA) di Kepulauan Banda.

Soal ini didesain untuk mengajak peserta didik menjelaskan secara terperinci mengenai konteks (situasi dan kondisi) suatu masyarakat, hubungan sebab-akibat, hubungan (korelasi) antarfaktor.

Tujuannya tentu tak lain adalah untuk mempermudah peserta didik mempelajari sejarah dalam beberapa pertemuan ke depan.

Peserta didik diharapkan untuk mencoba menjawab pertanyaan yang dilontarkan pada buku ini.

Baru setelahnya, peserta didik bisa mencoba mencocokkan jawabannya dengan kunci jawaban yang sudah orangtua siapkan.

Berikut ini kunci jawaban lengkap Bab 1 Lembar Aktivitas 6 Sejarah Kurikulum Merdeka IPS Kelas X halaman 43-47.

Baca Juga: Mengenal Perbandingan Trigonometri Beserta Kunci Jawaban Soal Latihan 4.1 Halaman 101 Buku Matematika Kelas X Kurikulum Merdeka

Kunci Jawaban Bab 1 Lembar Aktivitas 6 Sejarah Kurikulum Merdeka IPS Kelas X Halaman 43-47

Studi Kasus

Buah “Emas” yang Diperebutkan Dunia

Sumber: https://indonesia.go.id/ragam/kuliner/ekonomi/buah-emas-yang-diperebutkan-dunia

Petunjuk kerja:

• Kalian dapat mencari dari berbagai sumber lain dan artikel ini untuk mengerjakan tugas di bawah ini.

• Tugas dikerjakan secara berkelompok.

• Presentasikan temuan kalian di kelas.

Tugas:

1. Analisislah Sumber Daya Alam (SDA) Kepulauan Banda pada abad ke 6 yang menjadi daya tarik berbagai bangsa datang ke kepulauan itu? Jelaskan pula manfaatnya bagi kehidupan sehari-hari kalian?

Jawaban:

Baca Juga: Kunci Jawaban Lengkap Lembar Aktivitas 5 Kronologi Sejarah Bank Indonesia di Buku Sejarah Kurikulum Merdeka IPS Kelas X Halaman 38-40

Dari hasil analisis yang telah dilakukan, sumber daya alam yang terkenal dan menjadi andalan kepulauan banda adalah rempah-rempah, khususnya pala.

Sejak abad ke-6, pala Banda sudah terkenal bahkan hingga Byzantium.

Pala Banda bahkan juga sudah dikenal hingga negara-negara lain di Eropa, sebelum era kolonialisme Belanda.

2. Kegiatan ekonomi apa yang menonjol di Kepulauan Banda? Jelaskan!

Jawaban:

Kegiatan Ekonomi yang menonjol di kepulauan Banda yaitu:

- Perkebunan rempah-rempah, seperti pala dan fuli.

- Perikanan, seperti penangkapan ikan layang (Decapterus).

- Pariwisata, seperti wisata peninggalan sejarah dan wisata laut.

3. Jelaskan bagaimana reaksi rakyat Banda menyikapi berbagai bangsa Eropa yang datang ke Kepulauan Banda?

Jawaban:

Baca Juga: Jawaban Lengkap Soal Ayo Cek Pemahaman Halaman 199 Bab 8 Mengenai Pemanasan Global Buku IPA SMA Kelas X Kurikulum Merdeka

Pada awalnya rakyat Banda menyambut baik kedatangan bangsa Eropa ke Banda karena tujuan awal mereka adalah berdagang.

Namun, seiring waktu karena keserakahan bangsa Eropa, mereka menjadikan Banda sebagai daerah rebutan, mereka mulai ingin menginvasi dan mengusai Banda.

4. Jelaskan hubungan antara Pulau Run (salah satu pulau di Kepulauan Banda) dan Manhattan, New York, pada tahun 1667?

Jawaban:

Salah satu isi dari Traktat Breda adalah Inggris harus mengakhiri kekuasaan mereka di Pulau Run, Kepulaun Banda, dan menyerahkan kepada Belanda.

Sebagai gantinya, koloni Belanda, Nieuw Amsterdam di Amerika Utara (kini Manhattan, New York) diserahkan ke Inggris.

Isi traktat lainnya adalah tentang pengaturan perdagangan.

Menariknya pada Traktat Breda Inggris juga sempat menawarkan untuk menukar Nieuw Amsterdam dengan pabrik gula mereka di Suriname yang direbut oleh Belanda.

Namun, Belanda bersikukuh menukar Nieuw Amsterdam.

Pertanyaan reflektif:

Dari tugas ini, hal baru apa yang telah kalian ketahui dan ketrampilan baru apa yang telah kalian dapatkan?

Baca Juga: Kunci Jawaban Lengkap Lembar Aktivitas 4 Tentang Sejarah Trem di Surabaya di Buku Sejarah Kurikulum Merdeka IPS Kelas X Halaman 29-33