Cara Menghilangkan Noda Saus pada Pakaian, Sudah Coba Gunakan Baking Soda?

By Amallia Putri, Minggu, 18 September 2022 | 21:15 WIB
Mengilangkan noda saus pada pakaian di rumah, menggunakan baking soda (Dok. Nakita)

Nakita.id - Duh, susah jika ada noda saus pada pakaian.

Jika mengetahui ada noda saus pada pakaian, langsung saja dibersihkan dan jangan dibiarkan saja.

Hal ini mengurangi risiko berkerak dan susah dibersihkan jika dibiarkan terlalu lama.

Tapi, tak jarang juga Moms jadi susah untuk membersihkannya padahal sudah dicuci berkali-kali.

Tenang, sebenarnya ada cara tersendiri untuk membersihkan noda saud pada pakaian.

Simak tahapannya berikut ini jika ingin membersihkan noda saus pada pakaian:

1. Periksa label untuk mengetahui cara membersihkan baju yang benar.

2. Kucek noda saus menggunakan air.

3. Selanjutnya, siram air dingin melalui bagian bawah noda sesegera mungkin.

4. Gosokkan sedikit detergen cair ke area yang bernoda. Ini akan membantu menyerang dasar minyak noda.

5. Biarkan selama beberapa menit, kemudian rendam noda dalam air hangat selama sekitar setengah jam.

Baca Juga: Cara Menghilangkan Noda Gosong pada Panci, Pakai Baking Soda dan Saus Tomat Saja Dijamin Kinclong Lagi