Rekomendasi Obat Batuk Bayi Alami dari Madu Ampuh dan Aman Digunakan

By Syifa Amalia, Senin, 19 September 2022 | 16:03 WIB
Pilihan obat batuk bayi alami dari madu yang bisa disajikan dengan berbagai cara. (Nakita.id/Ruby)

Nakita.id – Bukan rahasia lagi kalau obat batuk bayi alami dapat diambil manfaatnya dari madu saja.

Rasanya yang manis tidak hanya disukai anak tetapi menjadi obat batuk bayi alami yang ampuh.

Tapi sebelum memberikannya kepada Si Kecil, Moms perlu memahami bagaimana cara pemberian obat batuk bayi alami dari madu yang aman.

Madu dikenal dengan berbagai sifat baiknya yang mampu menyembuhkan berbagai penyakit.

Konsistensi madu yang kental dapat melapisi tenggorokan anak untuk menenangkan iritasi yang menyebabkan batuk.

Apalagi memasukan madu ke dalam teh panas juga cara yang bagus untuk meredakan sakit tenggorokan yang sering menyertai batuk.

Hal ini karena sifat antimikroba dan antioksidan yang dibawa madu untuk meredakan batuk.

Antimikroba akan membunuh bakteri, virus, atau jamur yang mungkin menyebabkan batuk.

Sementara antioksidan meningkatkan sistem kekebalan tubuh dengan melawan radikal bebas, yang merupakan molekul tidak stabil yang dapat merusak sel.

Selain risiko menyebabkan botulisme pada bayi di bawah 1 tahun, tidak ada efek samping terkait dengan madu.

Untuk itu jika Moms ingin mendapatkan semua manfaatnya, pastikan untuk memberikan sesuai dengan usianya.

Baca Juga: Obat Batuk Bayi Bahan Tradisional Sesuai Resep Nenek