Bahan Alami Untuk Membuat Kulit Mulus dan Halus

By Gisela Niken, Senin, 11 April 2016 | 03:30 WIB
Bahan Alami Untuk Membuat Kulit Mulus dan Halus (Gisela Niken)

Tabloid-Nakita.com – Setiap wanita pasti ingin memiliki kulit yang mulus dan tidak muncul gangguan kulit seperti jerawat dan noda hitam. Ternyata terdapat bahan alami yang dapat digunakan untuk membuat kulit mulus dan halus. Bahan alami yang aman digunakan ini memberikan asupan vitamin pada kulita agar tetap sehat dan jauh dari aneka gangguan seperti noda hitam.Baca juga: 6 cara alami dan praktis kecilkan pori-pori seperti kulit jeruk

1.YogurtBahan olahan susu ini ternyata punya manfaat bagi kulit. Kandungan asam laktat pada yogurt memiliki sifat dapat memudarkan kotoran-kotoran pada kulit. Mama harus memiliki yogurt asli yang biasanya tidak mengandung gula dan memang hanya mengandung olahan susu saja. Oleskan yogurt yang tidak perlu terlalu banyak pada kulit dan biarkan selama beberapa waktu. Bilaslah dengan air hangat. Yogurt juga membantu melembapkan kulit.

2.KunyitRempah-rempah yang mudah kita temui di Indonesia ini sangat terkenal untuk mencerahkan kulit. Kandungan vitamin B6, C, zat besi dan magnesiumnya mencegah terjadinya keriput dan jerawat pada kulit. Selain itu, bekas jerawat yang kadang menjengkelkan juga dapat diatasi dengan kunyit. Masukkan beberapa irisan kunyit ke dalam susu. Setelah direndam beberapa saat, oleskan pada wajah untuk beberapa waktu.Baca juga: Cara alami mengatasi alergi kulit

3.Kulit jerukKandungan vitamin C terbesar pada jeruk justru ada pada kulitnya. Untuk menggunakannya pada kulit, Mama bisa menghancurkan kulit jeruk hingga menjadi bubuk. Beberapa pasar swalayan juga sudah menyediakan bubuk kulit jeruk yang bisa langsung dipakai. Untuk memakainya, Mama bisa mencampurnya dengan yogurt. Setelah itu, oleskan pada kulit dan diamkan selama 20 menit. Mama bisa menggunakan cara ini satu minggu sekali hingga mendapatkan hasil yang diinginkan.

4.TomatBuah yang kaya akan air ini memang dikenal sebagai bahan alami untuk kesehatan kulit. Kandungan vitamin C dan E sangat bermanfaat untuk kulit khususnya untuk mengusir kuman. Kuman itulah yang seringkali menimbulkan aneka gangguan seperti noda hitam dan jerawat. Untuk memakainya, Mama hanya perlu membuat beberapa irisan tomat. Gosok permukaan wajah dengan toman dan biarkan selama 15 menit. Bilas dengan handuk basah dan lakukan dengan teratur.Baca juga: Cara alami atasi gangguan kulit selama hamil

Membuat kulit mulus dan halus bukanlah sesuatu yang sulit dan mahal. Kulit dapat menjadi sehat hanya dengan bahan-bahan alami. Mengurangi penggunaan obat-obatan dengan bahan kimia juga akan membuat kulit menjadi sehat dan Mama jadi awet muda secara alami. Selamat mencoba ya, Mam!(Niken/Boldsky)