Pilihan Obat Salep Mata Bayi Belekan yang Aman Digunakan Sejak Baru Lahir

By Amallia Putri, Kamis, 22 September 2022 | 21:45 WIB
Obat mata untuk bayi yang sedang belekan yang bisa dibeli di apotek (Nakita.id/Mita)

Nakita.id - Obat apa yang cocok untuk diberikan pada anak yang sedang mengalami belekan?

Belekan seringkali dialami oleh anak-anak usia balita, tapi bisa juga dialami oleh bayi, lo.

Bahkan bayi baru lahir pun bisa saja mengalami belekan.

Untuk mengatasinya, Moms tetap perlu pemberian obat yang adekuat sesuai saran dari dokter.

Apalagi untuk anak yang baru lahir, pemilihan obat sebaiknya tak dilakukan secara sembarangan.

Ada beberapa salep yang bisa digunakan untuk bayi yang sedang mengalami belekan. Apa saja, ya?

Daftar Obat Mata Bayi yang Belekan

1. Chloramphenicol 1%

Salep mata ini digunakan untuk mengatasi masalah mata seperti trakoma, keratitis, konjungtivitis, dakriosistitis, dan uveitis.

Moms bisa mengoleskan salep mata ini setiap 2-4 jam selama 5 hari. Pemberian obat ini aman diberikan untuk anak-anak usia 0-2 tahun.

Jika kemudian menunjukkan efek samping, Moms wajib langsung membawa anak ke dokter.

Ingat, pembelian obat ini hanya bisa dilakukan menggunakan resep dokter, ya.

2. Erlamycetin 1%

Obat yang satu ini baru bisa dibeli menggunakan resep dokter.

 Baca Juga: Cara Praktis Penggunaan Obat Bayi Bahan Alami dari Rebusan Jahe, Mampu Atasi Sakit Perut Sampai Batuk