Anak Coret Tembok Pakai Spidol Permanen? Jangan Khawatir karena Bisa Dihilangkan dengan Bahan Murah Meriah Ini

By Kirana Riyantika, Jumat, 23 September 2022 | 07:07 WIB
Cara mudah menghilangkan noda spidol permanen (Nakita/Kirana)

Nakita.id - Bagi Moms dan Dads yang memiliki anak kecil, tentu sering mengalami kondisi rumah yang berantakan.

Di masa pertumbuhan dan perkembangan, anak kerap melakukan eksplorasi di rumah yang mana kerap membuat benda diletakkan tidak pada tempatnya.

Selain membuat rumah berantakan, anak kecil juga kerap melakukan percobaan lain yaitu mencoret-coret rumah.

Sebenarnya, kegiatan mencoret-coret bagus untuk perkembangan anak.

Anak bisa belajar serta mengekspresikan perasaannya. Namun, tentu rumah yang dicoret-coret membuat Moms dan Dads kesal.

Sempat, rumah jadi terkesan kotor dan tidak sedap dipandang mata.

Terlebih bila anak menggunakan spidol permanen yang cenderung lebih sulit dibersihkan.

Jangan khawatir Moms karena Moms bisa membersihkan coretan spidol permanen dengan bahan-bahan ini.

Berikut ulasannya melansir berbagai sumber:

Alkohol

Di masyarakat dikenal sebagai alkohol penggosok, sangat efektif menghilangkan bahan kimia dalam tinta secara permanen.

Baca Juga: Sang Putra Bikin Ulah Saat Bermain, Putri Titian Sampai Elus Dada karena Hal Ini, Istri Junior Liem Curhat: Sabar Sabar Sabar!