Cara Mudah Mengatasi Saluran Wastafel Dapur Mampet, Bahan Rumah Tangga Ini Dapat Bantu Hilangkan Penumpukan di Pipa

By Syifa Amalia, Senin, 26 September 2022 | 21:15 WIB
Cara membersihkan saluran wastafel dapur yang mampet dengan mudah. (Nakita.id/Shannon)

Setelah semua air yang tergenang keluar dari bak cuci, alirkan kembali air besih ke saluran pembuangan untuk memastikannya tidak tersumbat lagi.

2. Gunakan garam dan air mendidih

Terkadang Moms bisa membuka saluran air yang tersumbat dengan garam.

Setelah mengeluarkan sebanyak mungkin genangan air dari bak cuci, tuangkan sekitar setengah cangkir garam meja ke saluran pembuangan.

Kemudian, tuangkan sekitar satu liter air mendidih.

Biarkan selama beberapa menit dan kemudian siram dengan air panas untuk membersihkan campuran.

3. Gunakan soda kue dan cuka buatan sendiri

Buang semua genangan air dari bak cuci sebelum mencoba teknik ini.

Tuangkan sekitar secangkir soda kue ke dalam saluran pembuangan, diikuti dengan cuka sari apel atau cuka putih dalam jumlah yang sama.

Tunggu sekitar 15 menit, selanjutnya, siram dengan air panas untuk melihat apakah penyumbatannya hilang.

Ulangi proses ini sekali lagi jika air mengalir tetapi lebih lambat dari biasanya.

Baca Juga: Meski Dapat Menghemat Tempat, Tapi Benda-Benda Rumah Tangga Berikut Ini Justru Bisa Mendatangkan Kerugian Jika Disimpan di Bawah Wastafel Dapur