Nakita.id - Dekorasi rumah bergaya minimalis semakin banyak diminati.
Konsep rumah minimalis akan membuat ruangan lebih simpel dan terkesan luas.
Namun, apabila penataannya salah maka bisa membuat rumah sempit.
Mengutip dari Elle Decor, Sharon Blaustein, desainer utama di B Interior LLC menjelaskan apa itu konsep minimalis.
“Minimalisme bagi saya adalah tentang menjaga ruang tetap sederhana, rapi dan menonjolkan fitur arsitektur ruang yang menarik," katanya.
"Paletnya warnanya sebagian besar monokromatik (warna netral) untuk digunakan sebagai aksen,” lanjutnya.
Menurutnya minimalis dan fungsionalitas berjalan beriringan.
Ruang berdesain minimalis menggabungkan denah lantai terbuka, banyak cahaya, dan perabotan garis sederhana yang ditata dengan baik dan nyaman.
Oleh karena itu, ada beberapa tips dekorasi rumah minimalis yang perlu dilakukan.
Mulai dari menyingkirkan barang yang tidak diperlukan hingga menyusun furnitur simetris.
Melansir dari akun Instagram @mitraruma_official melalui Kompas, berikut ini tips dekorasi rumah minimalis.
Baca Juga: 6 Tanaman Hias Pembawa Keberuntungan yang Bisa Moms Jadikan Sebagai Dekorasi Imlek di Rumah