Sederet Mitos dan Fakta Seputar Alat Kontrasepsi Menurut BKKBN

By Shinta Dwi Ayu, Kamis, 29 September 2022 | 13:46 WIB
Mitos dan fakta seputar kontrasepsi salah satunya soal IUD. (Nakita.id)

Nakita.id – Supaya tak keliru, berikut sederet mitos dan fakta seputar alat kontrasepsi.

Ada sederet mitos dan fakta seputar alat kontrasepsi yang selama ini melekat di masyarakat.

Terkedang mitos dan fakta seputar alat kontrasepsi ini memicu pro dan kontra.

Tapi masih banyak orang yang sampai saat ini lebih percaya mitos yang ada.

Akibatnya, banyak orang yang masih enggan atau takut menggunakan alat kontrasepsi.

Padahal alat kontrasepsi memiliki banyak manfaat luar biasa Moms.

Selain cegah kehamilan, manfaat alat kontrasepsi tentu saja bisa bantu keluarga menjadi lebih sehat.

Maka dari itu, Pemerintah tak segan-segan untuk melakukan berbagai edukasi supaya masyarakat bisa memahami betul ap aitu kontrasepsi.

Pemerintah bukan hanya ingin masyarakat sekedar memasang alat kontrasepsi saja, melainkan juga ingin mereka tahu apa keunggulan dan efek sampingnya.

Dengan mengetahui keunggulan dan efek sampingnya, tentu saja orang tidak akan sembarangan memilih alat kontrasepsi.

Moms pun juga akan tahu mana kontrasepsi yang paling cocok digunakan.

Baca Juga: Rekomendasi Alat Kontrasepsi yang Aman dan Sesuai dengan Tujuan Pemakaiannya Menurut BKKBN