Banyak yang Mengira Sama, Ternyata Ini Perbedaan Kompor Listrik dan Kompor Induksi Beserta Kekurangan dan Kelebihannya

By Diah Puspita Ningrum, Jumat, 30 September 2022 | 07:30 WIB
Mengenali perbedaan kompor listrik dan kompor induksi (Nakita - Cynthia)

Nakita.id - Belakangan ini, pembahasan mengenai kompor listrik sedang ramai.

Ini karena kompor listrik dinilai sebagai salah satu alternatif pengganti kompor gas.

Meski begitu, masih banyak orang yang belum tahu mengenai kompor listrik ini.

Hal tersebut menyebabkan munculnya pro dan kontra terhadap pemakaian kompor listrik.

Sama-sama menggunakan listrik, tahukah Moms kalau kompor listrik dan kompor induksi berbeda?

Mulai dari cara bekerja, peralatana memasak hingga kecocokannya untuk memasak makanan tertentu.

Mengetahui perbedaan kompor listrik dengan kompor induksi akan membantu Moms dalam menyiapkan makanan di rumah.

Apalagi jika Moms berniat untuk membeli kompor baru.

Baik kompor listrik atau kompor induksi sama-sama bagus jika Moms tahu cara pemakaiannya yang tepat.

Melansir dari Cnet, beberapa hal ini perlu Moms tahu sebelum memutuskan menggunakan kompor listrik atau kompor induksi.

Seperti apa? Yuk langsung saja simak!

Baca Juga: Kompor Gas atau Kompor Listik, Lebih Baik Mana? Sebelum Beli Moms Harus Tahu yang Satu Ini