Rekomendasi Obat Pilek Bayi yang Aman Diberikan untuk Bayi dan Anak

By Syifa Amalia, Jumat, 30 September 2022 | 20:45 WIB
Moms, cari tahu ini dia rekomendasi obat pilek bayi yang aman untuk bayi dan anak. (Nakita.id/Karmita)

Nakita.id – Jika belum tahu apa obat yang ampuh, berikut ini adalah obat pilek bayi yang ampuh dan aman untuk bayi dan anak.

Dalam memilih obat pilek bayi, sering kali membutuhkan banyak pertimbangan.

Pertimbangan ini didasarkan pada apakah obat pilek bayi tersebut sesuai dengan usianya saat ini.

Memberikan obat pilek yang tidak pas untuk usianya dapat menimbulkan efek samping yang tidak diinginkan.

Untuk itu, sebelum menentukan obat yang akan dipilih perhatikan pula dosis dan aturan pakai yang tepat.

Obat pilek bayi dan anak yang tersedia di apotek beragam merek dan manfaatnya.

Supaya membantu Moms memilih, berikut ini adalah obat pilek bayi yang aman untuk bayi dan anak.

Rekomendasi Obat Pilek Bayi untuk Bayi dan Anak

1. Natra Bio Cold Flu and Relief

Gejala pilek biasanya disertai dengan hidung tersumbat, demam, sakit tenggorokan, ingusan, hingga sakit kepala.

Seluruh gejala ini dapat diatasi dengan pemberian Natra Bio Cold Flu and Relief.

Pemberian obat ini sangat baik untuk meredakan pilek dan flu pada bayi.

Adapun dosis pemberian obat ini untuk anak-anak dan bayi usia lebih dari 4 bulan adalah sebanyak 0,5 ml.

Baca Juga: Pilihan Terbaik Obat Pilek Bayi Mulai dari yang Bisa Dibeli di Apotek ataupun Resep Rumahan