Manfaat Tanaman Hias Aglonema 'Sri Rejeki' Pembawa Keberuntungan

By Aullia Rachma Puteri, Selasa, 11 Oktober 2022 | 14:00 WIB
Manfaat tanaman hias aglonema (Nakita.id/David)

Nakita.id - Beberapa waktu belakangan, tanaman hias jenis aglonema disukai oleh masyarakat luas. Bentuknya yang menarik untuk dilihat membuatnya kerap diburu oleh para pecinta tanaman hias.

Mereka bisa mempercantik halaman maupun sudut-sudut dalam rumah. Namun, sebagai pemilik aglonema, Moms harus tahu manfaat menanam tanaman hias jenis tersebut di rumah.

Setelah mengetahuinya, Moms pasti langsung percaya kalau aglonema adalah tanaman hias pembawa rezeki.

Manfaat Aglonema

Jangan hanya memiliki saja, Moms juga harus tahu manfaatnya. Mengutip dari Kompas, berikut manfaat aglonema yang tidak disadari oleh Moms.

Pantas saja mendapat julukan Sri Rejeki sang pembawa rezeki.

1. Air Purifier Terbaik

Tanaman hias Aglonema sama seperti tanaman hias lainnya yang mempunyai kemampuan untuk menyaring polusi dan racun udara yang ada di dalam ruangan.

Namun, akar Aglonema mampu menghilangkan polusi udara di konsentrasi yang lebih tinggi.

Menurut salah satu penelitian yang dilakukan oleh NASA dan the Associated Landscape Contractors of America (ALCA) yang dilakukan di akhir dekade 1980-an, Aglonema merupakan salah satu dari 15 tanaman dari berbagai genus yang berperan dalam mengurangi polusi udara.

2. Meningkatkan Kelembapan Ruangan

Selain mampu membersihkan udara, adanya Aglonema di dalam ruangan mampu meningkatkan kelembapan ruangan sehingga mengurangi risiko terjadinya penyakit pernafasan.

3. Mengurangi Tingkat Stres

Sebuah penelitian menunjukan jika stres yang kita alami bisa terjadi karena kurangnya waktu berada di udara terbuka dan menyatu dengan alam, termasuk melihat pemandangan hijau.

Terutama di masa pandemi ini, sekitar 90% orang lebih banyak menghabiskan waktunya di dalam ruangan dibandingkan di luar.

Baca Juga: Aglonema Tumbuh Subur dan Bebas Jamur, Begini Cara Membuat Pupuk Racikan Sendiri di Rumah untuk Tanaman