Hati-hati! Ini Sederet Penyakit Kulit yang Menular dan Penyebabnya

By Diah Puspita Ningrum, Rabu, 12 Oktober 2022 | 17:30 WIB
Penyakit kulit yang menular (Nakita/Kirana)

Nakita.id - Kenali sejumlah penyakit kulit yang menular agar Moms bisa lebih hati-hati.

Penyakit kulit yang menular seperti namanya adalah kondisi gangguan kulit yang bisa ditularkan.

Penyakit kulit yang menular ini biasanya menyebar melalui kontak fisik atau pemakaian barang yang sama.

Dengan mengetahui penyakit kulit apa saja yang dapat menular, Moms bisa melakukan pencegahan.

Saat kita bicara tentang kondisi kulit, hal-hal yang muncul di pikiran mungkin hanya masalah sederhana.

Sebut saja jerawat, eksim, atau ruam dan gatal.

Padahal, penting bagi kalian untuk mengetahui kondisi kulit lain yang bisa berakibat fatal.

Banyak orang mengalami ruam atau kemunculan luka terbuka yang dianggap sepele.

Bisa jadi, kondisi tersebut merupakan salah satu tanda penyakit kulit menular.

Melansir dari Healthline, kenali apa saja penyakit kulit menular dan penyebabnya.

Yuk langsung saja simak!

Baca Juga: Bahaya Penyakit Kulit pada Bayi, Seperti yang Menyerang Ameena Anak Aurel Hermansyah