Kulkas Mati, Bisakah Makanan Tetap Segar? Yuk, Ketahui Tips untuk Mengatasinya

By Amallia Putri, Jumat, 14 Oktober 2022 | 16:45 WIB
Kulkas mati, bisakah makanan tetap segar? (Nakita.id/Shannon)

Nakita.id - Jika kulkas mati, bisakah makanan tetap segar?

Saat terjadi pemadaman listrik, salah satu yang langsung terlintas di benak Moms adalah makanan yang disimpan di dalam lemari es.

Apalagi Moms tidak tahu kapan pemadaman listrik akan usai.

Padahal di dalam lemari es tersimpan banyak sekali makanan yang harus tetap berada dalam keadaan dingin.

Karena adanya penurunan suhu, kualitasnya pun menjadi turut menurun jika dibiarkan terlalu lama.

Tapi, sebenarnya ada cara untuk mengatasinya. Bagaimana, ya?

Yuk, simak yang berikut ini.

1. Menggunakan Es Batu

Jika Moms memang menyimpan makanan yang rentan basi di freezer, Moms bisa mengatasinya untuk sementara waktu dengan menggunakan es batu.

Es batu bisa membantu menjaga suhu selama beberapa jam selama kulkas mati.

Letakkan es batu di sisi belakang dan samping freezer untuk menjaga suhu dingin.

Baca Juga: 4 Tips Jitu Mencegah Bunga Es di Dalam Freezer, Terapkan Kebiasaan Ini Supaya Kulkas Tidak Cepat Rusak