Apa Itu Penyakit Kulit Herpes Pada Mata dan Cara Pengobatannya

By Aullia Rachma Puteri, Senin, 17 Oktober 2022 | 10:45 WIB
Mengenal herpes mata, mulai gejala hingga penyebab. Cari tahu juga cara mengobatinya yang tepat (Nakita.id/Naura)

Nakita.id - Apa itu penyakit kulit herpes mata? Simak selengkapnya di sini.

Herpes banyak jenisnya, salah satunya bisa menyerang mata.

Mata ini merupakan salah satu organ tubuh yang sangat krusial jadi sangat dijaga kesehatannya.

Tapi, kalau sudah mengalami sakit mata, segera waspada karena bisa jadi herpes mata.

Pengertian penyakit kulit herpes mata

Herpes mata atau nama dalam istilah kedokterannya adalah keratitis epitel adalah salah satu penyakit kulit yang menyerang mata.

Herpes mata biasanya menyerang pria maupun wanita usia 50 tahun ke atas.

Mengutip Web MD, kondisi ini bisa memengaruhi kornea, yang merupakan bagian depan mata yang bening.

Herpes mata bisa menyebabkan rasa sakit, peradangan, kemerahan, dan robeknya permukaan kornea.

Sementara itu, HSV pada lapisan tengah kornea yang lebih dalam atau yang dikenal sebagai stroma dapat menyebabkan kerusakan parah, yang menyebabkan kehilangan penglihatan dan kebutaan.

Gejala herpes mata harus diketahui Moms dan Dads.

Pasalnya, herpes mata bisa menyebabkan kebutaan, jadi mengetahui gejalanya merupakan salah satu langkah pencegahan.

Baca Juga: Sakit Mata pada Bayi Baru Lahir Harus Moms Perhatikan, Berikut Pilihan Obat Sakit Mata Bayi Baru Lahir