6 Rekomendasi Perawatan Bayi, Skincare Bayi Terbaik untuk Kulit Si Kecil

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Jumat, 21 Oktober 2022 | 15:30 WIB
Rekomendasi perawatan bayi, skincare bayi terbaik ()

Nakita.id - Sama halnya seperti orang dewasa, kulit bayi harus dijaga kelembapan dan juga kesehatannya.

Oleh sebab itu, sejak si Kecil lahir Moms harus memperhatikan penggunaan skincare untuk bayi.

Namun, skincare untuk bayi ini bahannya harus benar-benar dipilih secara selektif.

Moms harus memilih kandungan yang aman dan bahkan alami.

Hal ini untuk mencegah terjadinya iritasi atau gatal pada bayi karena kulit bayi yang sangat sensitif.

Jika Moms bingung kira-kira apa saja yang aman untuk si Kecil, berikut adalah rekomendasi perawatan bayi terbaik dengan harga terjangkau

Rekomendasi Perawatan Skincare Bayi

1. Caladine Baby Soap

Sabun bayi ini mengandung vitamin yang mampu menjaga kelembapan dan kesehatan kulit bayi.

Terdapat vitamin B5 dan olive oil yang bermanfaat untuk melembapkan kulit agar tetap lembut.

Bahkan, produk ini dapat membantu mengatasi kemerahan dan iritasi pada kulit bayi karena kandungan alpha bisabolol yang ada di dalamnya sebagai antiinflamasi.

2. My Baby Minyak Telon Plus Eucalyptus

Banyak produk minyak telon yang bisa dibeli di pasaran.

Rekomendasi terbaik bagi bayi salah satunya adalah My Baby Minyak Telon Plus Eucalyptus.

Baca Juga: Rekomendasi Lotion Muka untuk Skincare Bayi agar Si Kecil Tak Mengalami Kulit Kering