Bahan-bahan Alami untuk Mencerahkan Ketiak Gelap Setelah Melahirkan, Ada Yogurt Hingga Kentang

By Syifa Amalia, Sabtu, 22 Oktober 2022 | 17:27 WIB
Bahan-bahan alami yang bisa digunakan untuk mencerahkan ketiak gelap setelah melahirkan. (Nakita.id/Naura)

Nakita.id – Setelah melahirkan, banyak Moms tidak sabar ingin kembali merawat tubuh seperti sedia kala.

Ya, selama kehamilan tubuh mengalami penyesuaikan untuk mendukung pertumbuhan dan perkembangan janin.

Selain itu perubahan hormon cukup banyak menjadi alasan mengapa tubuh wanita mengalami perubahan.

Terutama yang mengarah pada penampilan yang seringkali jadi alasan tidak percaya diri.

Salah satunya adalah penggelapan kulit yang terjadi di banyak bagian termasuk ketiak.

Dalam sebuah publikasi The American College of Obstetricians and Gynecologists menunjukkan bahwa penyebab tanda gelap muncul karena peningkatan melanin dalam tubuh.

Mereka seringkali cukup menganggu, tapi hal ini adalah bagian alami dari proses alami dari perubahan yang terjadi selama kehamilan.

Untuk mencegah ketiak menggelap selama kehamilan dan setelahnya, penting untuk untuk menjaga kulit tetap terhidrasi.

Baik dengan asupan cairan yang cukup maupun dengan menggunakan krim atau losion pelembab.

Meskipun mereka cenderung menghilang setelah kelahiran, Moms dapat membantu mempercepatnya dengan solusi alami.

Dilansir dari Step to Health, berikut ini adalah cara memutihkan kembali ketiak yang gelap setelah hamil atau setelah melahirkan.

Baca Juga: 7 Cara Mengatasi Ketiak Hitam Saat Hamil, Jangan Langsung Panik!