Daftar Sumber Daya Alam yang Tidak Dapat Diperbaharui, Cek di Sini!

By Kirana Riyantika, Senin, 24 Oktober 2022 | 11:43 WIB
BBM jadi salah satu sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui (Nakita.id/Naura)

Nakita.id – Pada Modul Geografi Kelas XD 3.3 dan 4.3, terdapat pembahasan mengenai sumber daya alam.

Sumber daya alam merupakan segala sesuatu yang berasal dari alam untuk dimanfaatkan guna keberlangsungan hidup manusia.

Keberadaan sumber daya yang berasal dari alam tersebut sangat penting untuk memenuhi kebutuhan manusia.

Ada beberapa klasifikasi sumber daya alam yang perlu diketahui peserta didik.

Berdasarkan sifatnya, sumber daya alam dibagi menjadi dua jenis, yaitu sumber daya alam dapat diperbaharui dan sumber daya alam tidak dapat diperbaharui.

Sumber daya alam dapat diperbaharui (Renewable Resources) adalah sumber daya alam yang tidak dapat habis karena alam mampu mengadakan pembentukan baru dalam waktu cepat.

Sedangkan, sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui (Unrenewable Resources) merupakan sumbe rdaya alam yang terdapat dalam jumlah yang relatif statis atau tetap.

Sumber daya alam tidak dapat diperbaharui jumlahnya tetap karena tidak ada penambahan atau pembentukannya sangat lambat bila dibandingkan dengan umur manusia.

Waktu untuk pembentukannya kembali bisa mencapai ratusan bahkan jutaan tahun.

Dengan kata lain, manusia tidak dapat memanfaatkannya selama 2-3 generasi.

Sangat penting untuk mengelola pemanfaatan sumber daya alam tidak dapat diperbaharui dengan baik.

Baca Juga: Materi Sumber Daya Alam yang Dapat Diperbaharui Pada modul Geografi kelas XI KD 3.3 dan 4.3