Berperan Sama Saat Anak Cemburu dengan Adik Barunya, Ayah Bisa Berikan Perhatian untuk Si Kecil Lewat 4 Cara Ini

By Syifa Amalia, Senin, 24 Oktober 2022 | 15:06 WIB
Cara berperan sama untuk mengatasi anak yang cemburu dengan saudara kandungnya. (Nakita.id/Karmita)

Nakita.id – Ketika keluarga menyambut kehadiran bayi yang baru lahir, Dads bisa ikut #BerperanSama dalam mengatasi kecemburuan anak dengan saudara kandungnya.

Dengan ikut berperan sama, hal ini tentu dapat menghindari perasaan anak sulung yang merasa tersisihkan.

Terdapat berbagai hal yang bisa Dads lakukan sebagai cara berperan sama dalam mengatasi kecemburuan pada anak.

Memiliki bayi begitu mengubah kehidupan keluarga.

Terutama perubahan tersebut dirasakan oleh anak sulung yang menyadari bahwa mereka tidak lagi menjadi pusat perhatian.

Apalagi ketika mereka masih balita atau sekolah dasar, sangat wajar bagi mereka untuk mengalami perasaan cemburu.

Setiap anak akan menyampaikan emosi kompleks ini dengan cara yang berbeda, mulai menjadi lebih manja hingga berperilaku agresif.

Melihat reaksi anak yang demikian, barangkali membuat Dads khawatir.

Apabila kecemburuan antar saudara kandung ini dapat berlangsung sampai mereka dewasa.

Tapi apa yang bisa dilakukan supaya anak tidak cemburu dengan adiknya?

Dilansir dari Sleeping Should Be Easy, berikut ini adalah cara berperan sama untuk mengatasi kecemburuan antar saudara kandung.

Baca Juga: Berperan Sama Memasak dengan Anak Punya Banyak Manfaat, Ini Salah Satu Resep Praktis yang Dads Bisa Coba Buat