Cara Menghilangkan Bau Urine di Kamar Mandi dengan Bahan-bahan Rumahan

By Amallia Putri, Selasa, 1 November 2022 | 17:15 WIB
Membersihkan kamar mandi yang bau urine (Nakita.id/Tyas)

Nakita.id - Yuk, Moms ketahui beberapa cara untuk menghilangkan bau urine di kamar mandi.

Ngomong-ngomong, kenapa sih kamar mandi di rumah kita seperti bau urine?

Padahal, selama ini Moms dan anggota keluarga lainnya selalu menyiram setelah buang air kecil.

Setidaknya ada 3 alasan yang menyebabkan munculnya bau urine di kamar mandi yang tak mau hilang, di antaranya:

1. Adanya kebocoran pada saluran pembuangan

2. Kebersihan tak terjaga

3. Penumpukan bakteri

Moms sudah bersihkan berkali-kali, tapi tetap tak hilang juga baunya. Untuk mengatasinya, ketahui dahulu alasannya.

Bisa jadi memang ada kebocoran dan Moms harus panggil seseorang yang memiliki keahlian untuk mengatasi saluran pembuangan di kamar mandi.

Setelahnya, Moms bisa menghilangkan baunya cukup menggunakan bahan-bahan rumahan saja.

Ini dia beberapa bahan rumahan yang bisa digunakan untuk mengatasi masalah bau urine di kamar mandi.

Baca Juga: Anti Panik Saat Cacing di Kamar Mandi Muncul, Larutan dari Bahan Dapur Garam Ini Bisa Langsung Membasminya