Mengetahui Ciri dan Jenis Reaksi Kimia, Materi IPA Kelas 10 SMA Kurikulum Merdeka

By Amallia Putri, Selasa, 1 November 2022 | 18:43 WIB
Ketahui materi soal reaksi kimia yang terjadi di sekitar kita untuk siswa-siswa kelas 10 pelajaran kimia Kurikulum Merdeka (Nakita.id/Kirana)

Nakita.id - Sudahkah murid-murid semua mengetahui ciri dan jenis reaksi kimia?

Yuk, bahas materi IPA kelas 10 SMA untuk Kurikulum Merdeka berikut ini.

Dalam materi IPA kali ini, murid-murid diharapkan mampu membedakan ciri dari berbagai jenis reaksi kimia.

Di sekitar kita terjadi berbagai macam reaksi kimia dan masing-masing memiliki cirinya sendiri.

Apa saja, ya? Yuk, kita bahas satu per satu.

1. Reaksi Pembakaran

Dalam reaksi pembakaran salah satu ciri yang paling mudah diketahui adalah adanya perubahan warna dan panas.

Salah satu contohnya adalah pada kembang api. Kembang api terbuat dari zat bernama fosfor atau P4. 

Apabila bertemu dengan oksigen atau O2, P4 akan bereaksi dan menghasilkan cahaya terang dan panas.

2. Reaksi Korosi

Korosi atau perkaratan biasanya mengalami perubahan warna.

Baca Juga: Penjelasan Mengenai Istilah dan Cara Menyusun Naskah Lawakan Tunggal di Buku IPA SMA Kelas X Kurikulum Merdeka