Cara Menghilangkan Noda Luntur pada Celana Jeans, Mudah dan Praktis

By Syifa Amalia, Rabu, 9 November 2022 | 07:11 WIB
Cara mencuci jeans yang terkena lunturan warna. (Nakita.id/Naura)

Nakita.id – Ketika menemukan noda akibat lunturan warna pada pakaian, hal ini mungkin bisa menyulitkan pekerjaan Moms dalam menghapus noda.

Apalagi jika noda tersebut berpindah pada celana jenas kesayangan dan mengganggu tampilannya.

Moms mungkin berusaha keras menemukan solusi agar dapat mengatasi masalah ini.

Bagaimanapun, semua orang pernah mengalami di mana celana jeans gelap tiba-tiba terkena lunturan warna dari pakaian lainnya.

Alhasil, ini menyebabkan noda yang tidak sedap dipandang.

Tapi tidak perlu khawatir, lunturan warna yang mengganggu ini dapat dihilangkan dengan metode-metode tertentu.

Tapi tahukah mengapa lunturan warna ini dapat terjadi?

Noda luntur atau yang dikenal dengan color run adalah noda pada pakaian yang disebabkan oleh bahan atau cairan berwarna yang bersentuhan dengan kain.

Ketika pemutih tidak sepenuhnya dihilangkan dari serat sebelum bersentuhan dengan warna kain berwarna yang berbeda, perubahan warna dapat terjadi.

Karena noda ini membuat barang putih menjadi rona yang berbeda, pakaian putih tidak dapat dikenakan sampai dicuci atau dibersihkan dengan benar.

Dilansir dari Costom Print, berikut ini adalah cara menghilangkan lunturan warna dari celana jeans.

Baca Juga: Pantas Saja Noda yang Menempel pada Celana Jeans Langsung Rontok Seketika, Ternyata Cukup Pakai Garam dengan Cara Ini saat Mencucinya