Tips Program Hamil Anak Kembar, Apakah Ada Cara Alami?

By Kirana Riyantika, Jumat, 4 November 2022 | 09:28 WIB
Penjelasan program hamil anak kembar secara alami (Pixabay/Robster_91)

Nakita.id - Banyak yang penasaran mengenai program hamil anak kembar.

Banyak pasangan yang melakukan program hamil anak kembar karena mendambakan punya anak kembar.

Program hamil anak kembar bisa dilakukan dengan cara alami.

Penjelasan program hamil anak kembar secara alami sebagai berikut melansir Halo Dox.

Program hamil anak kembar

1. Konsumsi produk susu

Sebuah penelitian menemukan bahwa perempuan yang rutin mengonsumsi susu dan produk turunannya berkolerasi dengan kehamilan anak kembar.

Perempuan yang rutin minum susu beserta produk turunannya memiliki peluang 5 kali lebih besar untuk melahirkan anak kembar dibandingkan perempuan yang tidak mengonsumsinya.

Peneliti menduga bahwa penyebab susu bisa meningkatkan peluang hamil anak kembar adalah hormon pertumbuhan.

Hormon pertumbuhan yang ada dalam susu bisa membantu memiliki anak kembar.

2. Makan ubi liar

Ubi liar diyakini bisa merangsang ovarium melepaskan lebih dari satu telur.

Oleh karenanya, ini meningkatkan peluang seseorang untuk menghasilkan anak kembar.

Hal tersebut dibuktikan dengan apa yang terjadi pada perempuan Afrika.

Baca Juga: Banyak yang Ingin Tahu Cara Mendapatkan Anak Kembar, Ternyata Tinggi dan Berat Badan Ibu Jadi Faktor Pendukungnya