Nakita.id - Siapa yang sering malas nonton Youtube karena merasa boros kuota jika digunakan untuk menonton?
Padahal Youtube merupakan platform penyedia hiburan dan informasi yang sangat luas dan bisa dinikmati untuk berbagai tujuan.
Sayang sekali jika Moms menghindari Youtube hanya karena alasan boros kuota.
Jika kuota adalah masalah bagi Moms sehingga tidak bisa mencari informasi di Youtube, maka Moms harus mencoba trik ini.
Bisa lho, Moms mengubah settingan di Youtube sehingga hemat kuota internet saat nonton.
Bagaimana caranya? Yuk simak info berikut ini.
Cara Hemat Kuota Internet Saat Nonton Youtube
- Saat sedang menonton video, klik ikon tiga titik di pojok kanan atas tampilan layar.
- Klik opsi "Quality". Di sini ada beberapa opsi yang bisa dipilih.
Pilihan default biasanya adalah "Auto" yang akan menampilkan kualitas video sesuai kecepatan koneksi internet pengguna, tapi bisa boros kuota data.
- Untuk menghemat pemakaian data, pilih opsi "Data saver" yang akan menyajikan gambar berkualitas lebih rendah, tapi lebih irit kuota.
- Moms juga bisa memilih opsi "Advanced" untuk memilih sendiri tingkat resolusi yang diinginkan.