Kumpulan Nama Bayi Perempuan Kristen Beserta Arti, Bermakna Doa yang Mendalam

By Shannon Leonette, Kamis, 17 November 2022 | 10:22 WIB
Berikut kumpulan nama bayi perempuan Kristen berserta arti yang bermakna doa yang mendalam. (Nakita.id/Shannon)

Nakita.id - Apakah Moms dan Dads sedang mencari ide nama bayi perempuan Kristen?

Ada banyak sekali pilihan nama bayi perempuan Kristen beserta arti yang bisa dipilih.

Salah satunya adalah nama bayi perempuan Kristen berserta arti yang bermakna doa yang mendalam.

Pada dasarnya, Moms dan Dads harus tahu bahwa nama adalah sebuah doa yang diberikan untuk sang buah hati, dan akan terus melekat sampai akhir hayatnya.

Dengan nama yang diberikan, harapannya adalah agar Si Kecil bisa tumbuh menjadi pribadi yang baik pada keluarga dan sesama di sekitarnya.

Juga, tumbuh menjadi pribadi yang taat dan beriman kepada Tuhan.

Maka dari itu, pastikan Moms dan Dads selalu melakukan riset sebelum memberikan nama yang baik untuk Si Kecil.

Selain itu, jangan sampai Moms dan Dads asal memberikan nama yang terdengar keren, tetapi sulit diucapkan untuk Si Kecil.

Hal ini dilakukan agar Si Kecil bisa terus bangga dengan nama yang dimilikinya.

Mungkin sampai sekarang Moms dan Dads masih bingung ingin memberi nama apa untuk Si Kecil, khususnya yang bermakna doa yang mendalam.

Jangan khawatir, karena Nakita telah membuat kumpulan nama bayi perempuan Kristen beserta arti yang bermakna doa yang mendalam.

Baca Juga: Ide Nama Bayi Perempuan Kristen yang Artinya Diberkati Tuhan, Mulai dari Althea hingga Megumi

Kumpulan Nama Bayi Perempuan Kristen Beserta Arti Doa yang Mendalam

1. Eliana

Dalam bahasa Ibrani, Eliana memiliki arti 'Tuhan telah menjawab doaku'.

Nama bayi perempuan Kristen satu ini telah melonjak popularitasnya dalam beberapa tahun terakhir, Moms dan Dads.

Bahkan, saat ini masuk ke dalam daftar 100 nama gadis terpopuler.

2. Anael

Masih berasal dari bahasa Ibrani, Anael memiliki arti 'Tuhan telah menjawab'.

3. Chinasa

Sebagai informasi, nama ini berakar dari suku Ibo di Nigeria, Afrika Barat.

Bahkan, banyak dipakai oleh masyarakat di sana, khususnya anak perempuan.

Artinya adalah 'Tuhan menjawab banyak doa'.

4. Pernita

Berakar dari India, nama bayi perempuan ini memiliki arti 'doa-doa yang terjawab'.

Nama ini cukup umum di India, tetapi jarang di negara-negara lain.

Jadi, tak ada salahnya bagi Moms dan Dads memberikan nama ini untuk Si Kecil.

5. Anayah

Berakar dari budaya Ibrani, Anayah sendiri berarti 'Tuhan menjawab'.

Baca Juga: Pilihan Terbaik Rangkaian Nama Bayi Perempuan Kristen yang Bermakna Anugerah dari Tuhan, Cantik dan Indah

Nama bayi perempuan Kristen ini merupakan salah satu nama yang unik.

Bahkan, tidak ditemukan dalam daftar 1000 nama bayi populer teratas.

Sehingga, Anayah merupakan nama yang sangat bagus untuk Si Kecil.

6. Arabella

Arabella sendiri merupakan salah satu nama yang indah untuk bayi perempuan.

Berasal dari Latin, Arabella memiliki dua arti.

Yaitu, 'berserah pada doa' atau 'doa yang terjawab'.

7. Tamara

Sebagai informasi, nama ini berasal dari suku Ijaw, Nigeria, Afrika Barat.

Artinya adalah 'Tuhan mendengar doa-doa'.

8. Dorothea

Meski terdengar ketinggalan zaman, nama bayi perempuan yang indah ini memiliki arti 'hadiah Tuhan'.

9. Godiva

Nama yang tak biasa untuk bayi perempuan Kristen ini berasal dari bahasa Inggris Kuno, Moms dan Dads.

Artinya adalah 'hadiah Tuhan'.

Baca Juga: Nama Bayi Perempuan Kristen Modern 2-3 Kata Beserta Arti Baik Ini Bisa Jadi Pilihan Jika Bingung Tentukan Nama untuk Si Kecil

10. Samantha

Samantha juga termasuk salah satu nama bayi perempuan Kristen yang bermakna doa yang mendalam.

Artinya adalah 'Tuhan telah mendengar'.

Nama ini termasuk salah satu nama yang populer di AS.

11. Seanna

Seanna sendiri memiliki arti 'Tuhan Maha Pengasih'.

12. Talila

Nama Talila berarti 'embun dari Tuhan'.

13. Yohana

Yohana berarti 'Tuhan Maha Pengasih'.

14. Annikka

Sama dengan nama sebelumnya, Annikka juga berarti 'Tuhan Maha Pengasih'.

15. Amarissa

Nama bayi perempuan Kristen yang terakhir ini memiliki arti 'dijanjikan oleh Tuhan'.

Nah, itu tadi kumpulan nama bayi perempuan Kristen beserta arti yang bermakna doa yang mendalam.

Apakah Moms dan Dads tertarik menamai Si Kecil salah satunya?

Untuk melihat kembali kumpulan nama bayi perempuan Kristen, cek halaman 2. (*)

Baca Juga: Nama Bayi Perempuan Kristen Lengkap Beserta Artinya Buat Moms