Nakita.id - Yuk, Moms ketahui cara mengatasi asam lambung yang kambuh.
Bagaimana biasanya Moms mengatasi masalah asam lambung?
Banyak Moms yang memang sudah menyimpan obat di dalam kotak P3K sehingga bisa sewaktu-waktu dikonsumsi ketika asam lambung kumat.
Namun, tak sedikit juga yang menggunakan bahan-bahan rumahan untuk mengatasinya.
Salah satu bahan yang seringkali dikonsumsi untuk meredakan asam lambung adalah madu.
Apakah benar madu bisa mengatasi asam lambung?
Bahan rumahan sering dipandang sebelah mata untuk meredakan sakit yang kita rasakan.
Namun, melansir dari Healthline, ternyata madu mampu untuk mengurangi inflamasi yang terjadi di kerongkongan karena asam lambung.
Ya, ketika asam lambung naik sampai ke kerongkongan, Moms akan merasakan sakit bahkan hingga susah menelan.
Hal yang satu ini sebaiknya tidak disepelekan sebab bisa memicu penyakit yang lebih parah, yaitu GERD.
Jika sudah merasakan asam lambung, Moms bisa langsung mengonsumsi air madu untuk mengatasinya.