Nakita.id - Tahukah Moms tanggal 19 November memperingati hari apa?
Banyak Moms yang belum tahu kalau 19 November merupakan hari toilet sedunia.
Memang kedengarannya unik. Apa pentingnya merayakan toilet dalam satu hari?
Eits, jangan salah. Seperti yang kita ketahui, toilet merupakan fasilitas sanitasi untuk tempat buang air kecil dan besar.
Kebersihan toilet menjadi salah satu penentu kesehatan diri kita juga.
Peringatan Hari Toilet Sedunia diadakan untuk mendorong akses toilet yang sehat untuk semua.
Lalu, bagaimana sejarah Hari Toilet Sedunia ini?
Dikutip dari laman resmi Worldtoiletday, Hari Toilet Sedunia adalah peringatan tahunan Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB) sejak 2013.
Peringatan tersebut pertama kali diperingati pada 2001 oleh Organisasi Toilet Dunia atau World Toilet Organization (WTO), organisasi nirlaba yang didirikan untuk menjaga sanitasi dan toilet di dunia.
Tujuan dari Hari Toilet Sedunia adalah untuk merayakan toilet dan mendorong kesadaran terhadap 3,6 miliar masyarakat yang hidup tanpa akses sanitasi yang aman dan layak.
Hal ini sesuai tujuan pembangunan berkelanjutan 6: air dan sanitasi untuk semua pada 2030, dan sebagai aksi untuk menanggulangi krisis sanitasi global.