Gatal di Sekitar Anus, Waspada Gejala Cacingan Pada Anak Moms

By Shinta Dwi Ayu, Minggu, 27 November 2022 | 14:45 WIB
Gatal di sekitar anus bisa jadi gejala cacingan pada anak Moms. (Nakita.id/Naura)

Nakita.id - Ternyata ini penyebab gatal di sekitar anus yang wajib Moms ketahui.

Gatal di sekitar anus merupakan suatu kondisi yang bisa dialami siapa saja.

Pasalnya, gatal di sekitar anus bisa dialami oleh lansia, orang dewasa, hingga anak-anak sekalipun Moms.

Ketika mengalami gatal di sekitar anus tentu saja seseorang akan merasa tidak nyaman.

Ia pun cenderung ingin menggaruk kulit di sekitar anusnya.

Terkadang, menggaruk area di sekitar anus memang membuat gatal yang dirasakan mereda.

Tapi jika dilakukan terus menerus, seseorang pun akan ketagihan melakukan garukan tersebut.

Sebenarnya, menggaruk area di sekitar anus sangat tidak direkomendasikan Moms.

Karena itu merupakan area sensitif, sedangkan tangan merupakan bagian tubuh yang menjadi tempat bersarangnya kuman.

Dikhawatirkan, bakteri yang menempel di tangan justru masuk ke dalam tubuh melalui anus.

Maka dari itu, ketika anak-anak merasakan gatal di sekitar anus, cari tahu dulu penyebabnya apa.

Baca Juga: Anak Nangis Bahkan Ketakutan Saat Hendak Buang Air Besar? Jangan Sepelekan, Barangkali Penyakit Fisura Ani Jadi Penyebabnya