Mulai dari Bersihkan Noda Membandel Hingga Keyboard, Ini Fungsi Hair Dryer yang Tak Banyak Orang Tahu

By Kirana Riyantika, Senin, 28 November 2022 | 20:45 WIB
Manfaat lain hair dryer untuk keperluan rumah tangga (Pixabay.com/krzysiek)

Nakita.id - Para Moms tentu banyak yang memiliki hair dryer untuk mengeringkan rambut.

Hair dryer meruapkan alat yang wajib dimiliki perempuan bila ingin rambut kering dengan cepat.

Namun, tahukah Moms, bahwa ada beberapa manfaat lain dari hair dryer yang tak banyak diketahui.

Bahkan, manfaat hair dryer bisa digunakan untuk keperluan rumah tangga.

Melansir Times of India, berikut penjelasan mengenai manfaat lain hair dryer.

Manfaat hair dryer untuk keperluan rumah tangga

1. Membersihkan noda stiker membandel

Bagi Moms yang memiliki anak, tentu kerap mengetahui anak-anak yang suka menempelkan stiker karakter di beberapa sudut rumah.

Stiker ini ketika dikelupas bisa memberikan noda membandel.

Rumah bisa tampak lusuh dengan noda bekas kelupas striker anak.

Moms bisa menghilangkan noda stiker anak dengan mengarahkan pengering rambut yang menyala ke arah noda.

Panas ini bisa membantu Moms dengan mudah membersihkan noda bekas stiker.

2. Membersihkan tetesan lilin

Bagi Moms yang menggunakan lilin, tentu terbiasa menemukan bekas tumpahan lilin.

Baca Juga: Sebaiknya Pikir-pikir Dulu Kalau Mau Pakai Hair Dryer yang Ada di Hotel, Emangnya Mau Pas Pulang Staycation Bahaya Ini Mengintai Tubuh?