Nakita.id - Yuk, Moms ketahui beberapa jenis mainan untuk anak usia tujuh bulan yang bagus untuk perkembangannya.
Seiring bertambahnya usia, tentunya mainan anak juga perlu diganti.
Ada beberapa mainan yang bisa digunakan bahkan sampai anak balita, ada juga yang harus segera diganti untuk mendukung perkembangannya.
Pada usia tujuh bulan, anak-anak sudah mengalami perkembangan yang cukup pesat dibandingkan di usia sebelumnya.
Apa saja, ya, perkembangan yang dialaminya?
Dari segi fisik, anak sudah mulai bisa untuk duduk tegak dalam waktu yang cukup lama.
Tak hanya itu saja, dari segi kognitifnya, anak juga sudah bisa untuk mengenali ukuran dan bentuk-bentuk mainan yang berbeda.
Di usia ini akan jadi waktu yang paling tepat untuk mengasah kemampuan motorik anak.
Lalu, jenis mainan yang seperti apa saja yang baik untuk anak? Ini dia daftarnya:
1. Bola
Pilih bola yang terbuat dari plastik, berisi udara, dan empuk. Jangan lupa juga sesuaikan dengan warna yang menarik.
Baca Juga: 8 Tips Memilih Mainan yang Tepat untuk Bayi Sesuai dengan Usianya