Tak Perlu Malu Lagi, Ini Cara Ampuh Mengatasi Miss V yang Gatalnya Minta Ampun

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Kamis, 1 Desember 2022 | 18:38 WIB
Mengatasi gatal pada miss v (Pexels.com)

Nakita.id - Terkadang, rasa gatal hebat pada Miss V membuat Moms kewalahan.

Bahkan ketika harus beraktivitas di luar ruangan, Moms pasti merasa sangat terganggu dan tak percaya diri.

Pada dasarnya, ada beberapa penyebab Miss V gatal, mulai dari kurangnya menjaga kebersihan organ intim, bakteri, jamur, alergi, dan lain sebagainya.

Akan tetapi, Miss V yang gatal sebenarnya adalah hal yang umum terjadi.

Mengutip dari Web MD, Lauren Streicher, MD, seorang profesor kebidanan klinis dan ginekologi mengatakan bahwa gatal pada Miss V umum terjadi.

"Gatal pada vagina sangat umum, tetapi ada perbedaan besar antara sedikit gatal dan yang membuat tidak bisa tidur karena tidak tahan," ujar Streicher.

Ia mengungkapkan hal tersebut akan berbahaya jika terjadi terus-menerus dan dalam kurun waktu yang sama.

Jika hal tersebut terjadi, Moms harus segera berkonsultasi ke dokter.

Apalagi jika terdapat luka bahkan melepuh.

"Jika ada yang melepuh atau ruam di sana, itu bisa menjadi tanda IMS (Infeksi Menular Seksual)," kata Streicher.

Jika vagina tetap gatal dan sesekali mengalami iritasi, Moms bisa mencoba menjalani pengobatan rumahan. Berikut adalah pengobatan yang bisa dilakukan.

Baca Juga: Pantas Saja Makin Disayang Suami, Ternyata Perempuan Ini Pakai 2 Bahan ini dan Miss V-nya Selalu Wangi Setiap Saat