Nakita.id - Moms sedang mencari daun penghilang flek hitam di wajah?
Tidak perlu bingung, ketahui daun penghilang flek hitam di wajah yang bisa menjadi pilihan perawatan alami.
Daun sirih menjadi salah satu daun untuk menghilangkan flek hitam di wajah.
Tentu sudah tidak asing lagi dengan daun sirih ya Moms.
Tidak hanya berkhasiat sebagai penyegar mulut, namun juga dapat dimanfaatkan untuk masalah kulit.
Daun Penghilang Flek Hitam di Wajah
Melansir dari Onlymyhealth, aroma menyegarkan dan efek pendinginan dari daun sirih sangat bagus untuk kulit.
Karenanya dapat membantu banyak masalah kulit, mulai dari jerawat, bintik hitam hingga kulit kusam.
Yuk simak apa saja manfaat dan kegunaan daun sirih untuk wajah berikut ini.
1. Daun Sirih untuk Pemutih Kulit
Daun sirih dapat digunakan secara efektif untuk mengurangi flek atau bintik hitam pada kulit.
Jika kulit terlihat kusam dan gelap, Moms bisa mengoleskan daun sirih pada wajah.
Kandungan zat antibakteri dan pencerah kulit dalam daun sirih, membantu meringankan dan mencerahkan bintik-bintik gelap serta noda pada wajah.